BSU Tahap 4 Sudah Cair, Bagi Pekerja tak Miliki Bank Himbara, Segera Burekol dan Cek dengan 5 Langkah Ini

- 16 September 2021, 20:03 WIB
Ilustrasi pencairan BSU Tahap 4  bagi pekerja tak punya rekening bank Himbara.
Ilustrasi pencairan BSU Tahap 4 bagi pekerja tak punya rekening bank Himbara. /Dok. BNI

KABAR BANTEN - BSU Tahap 4 sudah cair yang terdiri atas data susulan dan pemilik rekening non- Bank Himbara, yang perlu buat rekening kolektif atau burekol.

Dalam BSU Tahap 4 yang sudah cair tersebut, data susulan yang merupakan pekerja atau buruh pemilik rekening Bank Himbara, jumlahnya diperkirakan mencapai 209 ribu.

Selain itu, kabar baiknya bahwa pekerja atau buruh rekening non-Bank Himbara juga masuk dalam pencairan BSU Tahap 4.

Baca Juga: Dapat Notifikasi BSU, Selamat untuk Pekerja ‘Terdaftar’, Namun Ini Dua Kemungkinan Jika ‘Tidak Terdaftar’

Menurut Staf Khusus Menaker RI, M. Reza Hafiz Akbar, pekerja atau buruh dengan rekening non-bank Himbara masih menunggu, karena harus ada porses seminggu pembukaan rekening bank Himbara.

“Yang burekol masih nunggu, karena masih ada proses sekitar seminggu (untuk pembukaan rekening bank Himbara),” kata M. Reza Hafiz Akbar, di Youtube Kementerian Ketenagakerjaan RI.

Dalam kesempatan itu, Reza mengungkapkan bahwa total penyaluran BSU sampai 8 September 2021 sudah mencapai 34 juta orang.

Sebelumnya, Menteri Ketenagakerjaan Ida Fauziyah mengatakan, hingga tahap 3, ada 3.251.563 orang pekerja atau 37,4 persen dari total target penerima BSU sebanyak 8,7 juta orang.

Rincian penerima BSU Tahap 1 hingga Tahap 3

Halaman:

Editor: Yadi Jayasantika

Sumber: Youtube Kementerian Ketenagakerjaan RI


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x