Koperasi di Kabupaten Pandeglang Pasarkan Rajangan Daun Talas

- 16 November 2022, 19:21 WIB
Pengurus Koperasi di Kabupaten Pandeglang melakukan pengiriman rajangan daun talas kepada salah satu perusahaan, Rabu 16 November 2022.
Pengurus Koperasi di Kabupaten Pandeglang melakukan pengiriman rajangan daun talas kepada salah satu perusahaan, Rabu 16 November 2022. /Kabar Banten/Aldo Marantika

 

KABAR BANTEN - Koperasi Pamatang Kembang Mandiri Kabupaten Pandeglang melakukan pengiriman 4,2 ton rajangan daun talas ke PT Hybrid Sejahtera Nusantara (HSN), Rabu 16 November 2022.

Ketua Koperasi Pamatang Kembang Mandiri, Hendra Pranova mengatakan, bahwa dengan adanya kerjasama antara Koperasi Pamatang Kembang Mandiri dengan PT HSN menjadi angin segar bagi para petani talas di kaki Gunung Karang Kabupaten Pandeglang.

"Adanya kontrak antara PT Hybrid Sejahtera Nusantara dengan Koperasi Pamatang Kembang Mandiri ini, membawa solusi bagi para petani dalam memasarkan daun talas," kata Hendra.

Baca Juga: 436 Koperasi di Kabupaten Pandeglang Mati Suri

Dikatakan Hendra, saat ini kebutuhan pasar akan rajangan daun talas terbilang cukup tinggi hingga mencapai 10 ton. Sementara, pihaknya saat ini baru mampu memenuhi 4,2 ton.

"Untuk sekarang kita baru bisa mengirim 4,2 Ton, ini sangat jauh dari nilai kontrak yang meminta 10 ton, karena ketersedian bahan baku juga masih terbatas," ungkapnya.

Hendra menjelaskan, rajangan daun talas dari Kabupaten Pandeglang ini nantinya akan diolah menjadi campuran tembakau oleh PT Hybrid Sejahtera Nusantara.

"Hasil rajangan daun talas dari para petani ini nantinya akan diolah menjadi campuran tembakau. Adapun untuk bahan yang kita gunakan ada 3 jenis diantaranya daun talas kajar, daun talas Neneng dan daun talas sente," tandasnya.***

Editor: Kasiridho


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x