Perkuat Tata Kelola Perusahaan yang Baik, bank bjb Jalin Kerja Sama dengan Kejati Banten

- 9 Maret 2023, 22:51 WIB
Direktur Utama bank bjb Yuddy Renaldi dan Kepala Kejati Banten Didik Farkhan Alisyahdi menunjukan dokumen kerja sama kedua lembaga.
Direktur Utama bank bjb Yuddy Renaldi dan Kepala Kejati Banten Didik Farkhan Alisyahdi menunjukan dokumen kerja sama kedua lembaga. /Dokumen Humas bank bjb

KABAR BANTEN - Bank Jabar Banten atau bank bjb melakukan kerja sama dengan Kejaksaan Tinggi atau Kejati Banten sebagai langkah untuk memperkuat tata kelola perusahaan yang baik atau Good Corporate Governance (GCG) untuk meningkatkan kompetensi sumber daya manusia atas wawasan hukum.

 

Penandatangan perjanjian kerja sama bank bjb dengan Kejati Banten berlangsung di kantor Kejati Banten, Jalan Raya Pandeglang, Kecamatan Curug, Kota Serang, Banten, Rabu 8 Maret 2023.

Penandatanganan dilakukan Direktur Utama bank bjb Yuddy Renaldi bersama Kepala Kejati Banten Dr. Didik Farkhan Alisyahdi, S.H., M.H. Hadir juga dalam acara tersebut Direktur Keuangan bank bjb Nia Kania, dan CEO Regional IV bank bjb Adie Arief.

Adapun ruang lingkup dan bentuk kerja sama antara bank bjb dan Kejati Banten adalah sebagai berikut:

1. Penanganan masalah Perdata dan Tata Usaha Negara yang meliputi Pemberian Bantuan Hukum, Pertimbangan Hukum, Penegakan Hukum, dan tindakan hukum lainnya.

2. Pelaksanaan konsultasi terkait berbagai permasalahan hukum.

3. Peningkatan kompetensi sumber daya manusia.

Halaman:

Editor: Kasiridho


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Pemilu di Daerah

x