PMI Kota Cilegon Gerakan Tanam Hortikultura

- 24 Juli 2020, 04:00 WIB
PMI Logo1
PMI Logo1

CILEGON, (KB).- Palang Merah Indonesia (PMI) Kota Cilegon melakukan berbagai upaya agar masyarakat di daerahnya siap siaga dalam menghadapi bencana. Salah satunya melalui program gerakan menanam hortikultura dan budidaya ikan air tawar.

Hal itu terungkap ketika Kepala Markas PMI Cilegon beserta staf berkunjung ke Tim Siaga Bencana Berbasis Masyarakat (Sibat) Gunung Batur II, Kelurahan Mekarsari, Kecamatan Pulomerak, Kamis (23/7/2020).

”Kegiatan ini dalam upaya pemenuhan kebutuhan pangan bagi masyarakat di tengah-tengah melawan pandemi Covid-19,” kata Kepala Markas PMI Kota Cilegon Nurwarta Wiguna.

Dia menuturkan, seluruh masyarakat Gunung Batur II agar dapat menanam tanaman pangan dan ubi-ubian seperti singkong dan pisang. Kegiatan tersebut harus dilakukan guna mengantisipasi menipisnya kebutuhan stok beras.

Selain tanaman tersebut, pihaknya menganjurkan agar warga menanam sayuran yang bisa berproduksi dan dapat meningkatkan perekonomian.

Halaman:

Editor: Kabar Banten


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah