Keistimewaan Weton Pasaran Pon, Watak dan Keberuntungan Menurut Primbon Jawa

4 September 2021, 19:17 WIB
Ilustrasi keistimewaan Pon /Pixabay.com/pixabay/

KABAR BANTEN - Keistimewaan weton pasaran Pon meliputi watak dan keberuntungan menurut primbon Jawa berdasarkan ilmu titen.

Berdasarkan kamus kitab primbon Jawa kuno yang sudah dititeni oleh para leluhur Jawa, weton pasaran Pon memiliki keistimewaan, yaitu pemegang segel dari Cakra Dasar Langit dan berelemen logam.

Selain itu, weton pasaran Pon mempunyai keistimewaan meliputi watak dan keberuntungan.

Baca Juga: 5 Weton Paling Disukai Khodam Sakti Menurut Primbon Jawa

Nah, untuk dapat mengetahui lebih lengkap tentang keistimewaan weton pasaran Pon meliputi watak dan keberuntungan, simak baik-baik dalam artikel primbon Jawa ini.

Dikutip Kabar-Banten.com melalui kanal YouTube Esa Production, berikut penjelasan dari keistimewaan weton pasaran Pon.

Berdasarkan kamus kitab primbon Jawa kuno, di bawah naungan segel Cakra Dasar Langit dan berelemen logam, weton pasaran Pon memiliki keistimewaan, yaitu berwatak tegas.

Baca Juga: Sering Jatuh Sakit, Begini Kecocokan Jodoh Weton Sabtu Pon dengan Sabtu Kliwon Menurut Primbon Jawa

Selain tegas, weton pasaran Pon juga memiliki watak keras hati, disiplin, dan setiap bertindak atau melakukan sesuatu selalu terarah dan jelas.

Keistimewaan lain dari weton pasaran Pon dapat disimbolkan dengan watak dari Sang Hyang Kamajaya atau sebutan lainnya adalah Kamadewa yang merupakan anak Semar (Hyang Ismaya) dan Dewi Sri.

Sang Hyang Kamajaya atau Kamadewa merupakan dewa cinta atau asmara yang berparas sangat tampan dan elok sekali di Tribuana ( jagad Mayapada, Madyapada dan Arcapada).

Baca Juga: Keistimewaan Weton Pasaran Pahing, Watak dan Keberuntungannya Menurut Primbon Jawa

Sang Hyang Kamajaya menjadi lambang laki-laki yang sempurna di Kahyangan yang memiliki mata jaitan, berhidung mancung, bergigi hitam karena sisik, serta berpakaian seperti Dewa, tetapi pada bagian kepala tampak layaknya Ksatria.

Di samping memiliki watak baik, weton pasaran Pon juga mempunyai kelemahan atau kekurangan, yaitu terletak di hati atau pada asmara.

Menurut primbon Jawa, jika weton pasaran Pon bergender laki-laki bisa mengendalikan asmaranya, maka akan menghasilkan energi cinta yang positif.

Baca Juga: Sering Mendapat Caci Maki, Begini Kecocokan Jodoh Weton Jumat Pahing dengan Jumat Pon Menurut Primbon Jawa

Sedangkan, jika weton pasaran Pon merupakan seorang wanita, maka kelemahannya terletak pada sifat egois yang sangat tinggi.

Dalam hal keberuntungan, weton pasaran Pon yang berelemen logam mempunyai keistimewaan, yaitu berkuasa atau memiliki tempat kejayaan serta keberuntungan, yaitu di arah barat.

Dalam hal pengendalian, weton pasaran Pon yang berelemen logam bisa dikendalikan oleh pasaran Pahing yang berelemen api.

Baca Juga: Sering Mendapat Caci Maki, Begini Kecocokan Jodoh Weton Jumat Pahing dengan Jumat Pon Menurut Primbon Jawa

Sementara itu, weton pasaran Pon yang berelemen logam juga bisa mengendalikan pasaran Legi yang berelemen kayu.

Dalam hal penguatan, weton pasaran Pon yang berelemen logam bisa dikuatkan oleh pasaran Kliwon yang merupakan pemegang dari segel spiritual.

Oleh karena itu, apabila weton pasaran Pon banyak belajar dan menimba ilmu dari pasaran Kliwon yang mempunyai segel Spiritual, maka kehidupannya akan semakin dikuatkan dan sangat bagus.

Baca Juga: Selalu Beruntung, 3 Ini Weton Sulit Bangkrut dan Paling Cepat Sukses Menurut Primbon Jawa

Baik itu kehidupannya secara umum, maupun masalah asmara dari weton pasaran Pon akan menjadi bagus ke depannya.

Tetapi weton pasaran Pon juga dapat dilemahkan, tidak berdaya, atau kalah kuat dengan pasaran Pahing, Legi, dan Wage.

Sebab hal tersebut termasuk ke dalam sistem perputaran dari energi Langit yang berguna untuk pengendalian diri yang lebih baik dan lebih terarah ke depannya.

Baca Juga: Rahasia Weton Rabu Kliwon, Watak, Karier, Cinta, dan Rezeki Menurut Primbon Jawa

Sehingga dalam melakukan apapun atau sesuatu, weton pasaran Pon bisa fokus, dan kunci kesuksesan untuk weton pasaran Pon terletak pada titik fokus.

Jadi, itulah beberapa penjelasan dari keistimewaan weton pasaran Pon yang meliputi watak dan keberuntungan menurut primbon Jawa berdasarkan ilmu titen. Semoga bermanfaat.***

Editor: Maksuni Husen

Sumber: YouTube Esa Production

Tags

Terkini

Terpopuler