Sinopsis Pelet Tali Pocong, Film Horor Terbaru yang Tayang Bulan Suci Ramadhan 2023

17 Maret 2023, 16:45 WIB
Poster Pelet Tali Pocong yang tayang Bulan Ramadhan di bioskop/Tangkapan Layar/Instagram @pelettalipocongmovie /

KABAR BANTEN – Berikut ini adalah artikel berisikan ulasan Sinopsis Pelet Tali Pocong, sebuah film horor terbaru yang tayang di Bulan Suci Ramadhan 2023.

 

 

Sinopsis Pelet Tali Pocong ini menggambarkan secara garis besar terkait film Pelet Tali Pocong yang merupakan film horor terbaru yang tayang di Bulan Suci Ramadhan 2023.

Untuk itulah, simak ulasan Sinopsis Pelet Tali Pocong yang merupakan film horor terbaru yang tayang di Bulan Suci Ramadhan 2023.

Jelang Bulan Suci Ramadhan 2023, industri film Indonesia semakin gencar menayangkan trailer untuk film terbaru mereka, termasuk Film Pelet Tali Pocong satu ini.

Film Horor Terbaru ini akan segera tayang pada April 2023 mendatang, tepatnya saat Bulan Ramadhan 2023.

Bagi para pecinta Film Horor Indonesia, Simak Sinopsis Pelet Tali Pocong, pemain, dan jadwal tayangnya di bawah ini.

Sinopsis Pelet Tali Pocong berfokus pada kisah mistis sebuah pelet dari tali pocong yang diberikan seorang pria pada gadis yang digilainya.

Disutradarai Dedy Mercy dengan naskah yang ditulis Yudianto Suros, Pelet Tali Pocong menggaet Emil Kusumo dan Keira Shabira sebagai pemeran utamanya.

Selain itu juga dibintangi oleh Emil Kusumo, Kiera Sabhira, Emma Waroka, Mila Septiani, Hanna Hanifah Piet Pagau, dan Ucup Nirin.

Film Horor Indonesia garapan Produser Rajesh Punjabi dan Anggia Novita ini berada di bawah naungan rumah produksi Clock Work Films dan Digital Frame Production.

Bagi yang sudah tak sabar, Pelet Tali Pocong akan segera tayang pada 6 April 2023 di bioskop, menjadi tontonan horor menarik di Bulan Ramadhan 2023.

Sambil menunggu jadwal tayangnya, yuk simak sinopsisnya yang dikutip kabarbanten.pikiran-rakyat.com dari Instagram @pelettalipocongmovie berikut ini.

Sinopsis Pelet Tali Pocong :

Pelet Tali Pocong menceritakan kisah Adam (Emil Kusumo) yang sudah lama terpikat dengan kecantikan Susan (Keira Shabira), janda pemilik pabrik teh tempat dia bekerja.

Sayangnya, Cinta Adam bertepuk sebelah tangan. Tak hanya menolak, Susan bahkan menghina dan mempermalukannya.

Rasa sakit hati Adam atas perlakuan Susan membuatnya nekad melakukan persekutuan antara manusia dan iblis lewat ritual kuno, untuk mendapatkan tujuan yang dia inginkan. Ritual kuno ini dia pelajari dari Ayahnya, dukun yang sudah lama meninggal.

Ritual kuno tersebut mengharuskan Adam menggali kuburan dengan mulut menggigit sendok selama berhari-hari untuk memperoleh pelet tali pocong.

Berkat itu, Susan pun tergila-gila dan jatuh ke pelukan Adam. Bahkan semua harta dan pabriknya berhasil dikuasai Adam.

Namun karena ulah Adam, warga sekitar tidak berani keluar rumah karena teror hantu pocong yang gentayangan di kampung mereka.

Ustadz Bahri mulai mencurigai Adam sebagai pelaku teror yang bersekutu dengan hantu pocong yang menggangu warga sekitar.

Merasa terganggu, Adam pun berencana mengambil nyawa Ustadz Bahri yang juga menjadi penghalang hubungannya dengan Anissa, anak ustadz yang kembali menolak mentah-mentah cintanya.

Gilanya, Adam juga berniat menghabisi nyawa Anissa dengan tangannya sendiri.

Nah, itulah Sinopsis Pelet Tali Pocong yang akan segera tayang pada 6 April 2023 di bioskop, tepatnya saat Bulan Ramadhan 2023, semoga bermanfaat.***

Editor: Sigit Angki Nugraha

Sumber: Instagram @pelettalipocongmovie

Tags

Terkini

Terpopuler