Tips Menghindari Lowongan Kerja Palsu, Begini Penjelasan Kemnaker

13 Mei 2023, 11:30 WIB
Ilustrasi terkait tips menghindari lowongan pekerjaan palsu. /Pixabay/geralt

KABAR BANTEN - Mencari lowongan pekerjaan setiap tahunnya selalu menjadi agenda rutin yang dilakukan masyarakat untuk dapat bekerja dan memiliki pendapatan guna memenuhi kebutuhan hidupnya sehari-hari.

 

Terutama para lulusan sekolah menengah atas (SMA) atau sederajat yang sedang gencar-gencarnya mencari lowongan pekerjaan setelah lulus untuk membantu perekonomian keluarga.

Namun sayangnya, banyak oknum-oknum tak bertanggung jawab yang menggunakan nama perusahaan besar untuk mengelabui para pelamar.

Apalagi di era digitalisasi seperti saat ini, tak jarang banyak masyarakat yang mendapatkan informasi lowongan pekerjaan palsu dengan sejumlah persyaratan yang bahkan tak masuk akal.

Dengan banyaknya kasus penipuan lowongan pekerjaan palsu yang berseliweran di dunia maya, Kementerian Ketenagakerjaan Republik Indonesia pun memberikan sejumlah tips untuk menghindari lowongan pekerjaan palsu melalui akun instagram resmi @kemnaker.

Berikut hal-hal yang harus diperhatikan ketika mendapatkan informasi mengenai lowongan pekerjaan, dan tips menghindari yang palsu.

Lakukan riset terlebih dahulu

Periksa situs website atau laman resmi perusahaan yang membuka lowongan pekerjaan tersebut sebelum mengunggah atau mengirimkan lamaran pekerjaan.

Karena penting juga untuk mengecek reputasi perusahaan melalui media sosial, dan mencari informasi tentang perusahaan tersebut dari orang-orang yang sudah pernah bekerja di sana.

Jangan memberikan informasi dan data pribadi yang sensitif

 

Pastikan sudah diterima dahulu sebelum memberikan informasi sensitif kepada perusahaan seperti nomor rekening bank, nomor kependudukan atau KTP, dan nomor kartu kredit.

Sebab, tujuan para oknum atau pelaku penipuan lowongan pekerjaan tersebut biasanya ingin mengetahui secara detail data diri target korbannya.

Jangan membayar atau memberikan uang untuk proses penerimaan kerja

Sebab, tujuan utama mereka menyebarkan informasi lowongan pekerjaan palsu adalah untuk menguras dan meminta sejumlah uang dari calon korbannya.

Maka sebaiknya, jika ada pihak yang meminta pembayaran untuk proses penerimaan kerja tersebut, hal itu dipastikan adalah penipuan lowongan pekerjaan dan jangan sampai kalian menjadi korbannya.

Hubungi perusahaan yang bersangkutan

Apabila kalian menerima informasi lowongan pekerjaan mengatasnamakan perusahaan besar, kalian bisa melakukan konfirmasi dengan mencari informasi.

Dengan cara melakukan pencarian kontak resmi perusahaan dan membandingkannya dengan informasi yang diberikan oleh oknum tak bertanggung jawab tersebut.

Waspada penawaran kerja yang terdengar sangat bagus

 

Selalu berhati-hati dan waspada jika terdapat janji gaji yang sangat tinggi atau tawaran kerja yang terlalu mudah dan tidak masuk akal.

Sebaiknya kalian skip untuk mengetahui secara mendalam dan lakukan pengecekan lebih lanjut terlebih dahulu sebelum kalian terjebak lowongan pekerjaan palsu.***

 

Editor: Kasiridho

Sumber: Instagram @kemnaker

Tags

Terkini

Terpopuler