Bisnis Burung Perkutut, Makin Besar Makin Mahal

1 Agustus 2023, 15:09 WIB
Burung Perkutut yang dijual di pedagang burung wilayah Kasemen Kota Serang /Dokumen/Kabar Banten

KABAR BANTEN - Siapa yang tidak kenal dengan Burung Perkutut, setiap orang terutama pecinta burung pasti tahu.

 

Burung Perkutut yang dipelihara di setiap rumah menjadi pemandangan sehari hari di perkampungan.

Suara Burung Perkutut yang saling bersahutan menjadi irama tersendiri di pagi hari.

Penjual Burung Perkutut tidaklah banyak, bagi pecinta burung pastilah selalu memburu dimanapun penjual berada.

Biasanya penjual Burung Perkutut menyediakan juga makanan dan tempat burungnya.

 

Harga Burung Perkutut tergantung besar kecilnya dan bunyi yang dihasilkan.

Burung Perkutut kecil yang belum terlatih biasanya dijual dengan harga berkisar antara 20.000 sampai 25.000, dan yang besar 50.000 lebih.

Burung Perkutut besar yang sudah terlatih bunyi atau gacor bisa mahal harganya.

Salah seorang penjual burung perkutut di Kasemen mengatakan bahwa harga burung perkutut besar yang terlatih gacor bisa dijual antara 150.000 sampai 300.000.

Untuk kandang burungnya dijual antara 50.000 sampai 200.000 tergantung ukuran besar dan kecilnya.

Selain Burung Perkutut, penjual juga menjual burung lainnya seperti Burung Tekukur, Burung Dara dan love bird.

Kalau kita berkunjung ke suatu perkampungan hampir setiap rumah memelihara Burung Perkutut.

Konon menurut mitos kepercayaan sebagian masyarakat, pelihara Burung Perkutut bisa mendatangkan aura positif rezeki mengalir deras.

Atau bisa juga Burung Perkutut untuk jaga rumah dari serangan serangan ilmu hitam yang dikirim dari jauh.

Itulah sekilas tentang Burung Perkutut, bisnis yang tidak pernah ada matinya karena makin besar makin mahal harganya.***

 

 

Editor: Sigit Angki Nugraha

Tags

Terkini

Terpopuler