Hati-hati, Ini Tanda Sikap Baik Kamu Sering Dimanfaatkan Orang Lain, Salah Satunya tidak Dihargai

11 Oktober 2023, 07:45 WIB
Ilustrasi tanda sikap kamu dimanfaatkan. /Freepik-freepik/

KABAR BANTEN - Terkadang sikap baik kita kepada seseorang kerap dimanfaatkan oleh orang lain.

 

Meski begitu, kita tetap harus memiliki sikap baik dalam kehidupan sehari-hari terhadap orang lain.

Memiliki hati yang baik, peduli terhadap orang lain, dan siap membantu merupakan sikap baik yang kerap dilakukan.

Baca Juga: 5 Sikap yang Menandakan Pria Pasanganmu Rindu Ingin Bertemu Denganmu

Namun sayangnya, sikap baik tersebut kerap dimanfaatkan oleh orang lain. Terdapat juga beberapa tanda jika sikap baik kamu sering dimanfaatkan orang lain.

Dikutip dari Psychology Today, berikut beberapa tanda sikap baik kamu sering dimanfaatkan orang lain, yaitu:

 

1. Diberi Tanggung Jawab Tambahan

Pertama, tanda jika sikap baik kamu sering dimanfaatkan oleh orang lain yaitu ketika selalu diberi tanggung jawab tambahan tanpa kompensasi atau apresiasi yang pantas.

Orang lain mungkin tahu jika kamu akan bersedia membantu, sehingga mereka memanfaatkan untuk keuntungan mereka sendiri dan mengakibatkan kelelahan fisik dan emosional.

2. Selalu Meminta Bantuan Tanpa Memberi Balasan

Selanjutnya, tanda jika sikap baik kamu sering dimanfaatkan oleh orang lain yaitu ketika seseorang meminta bantuan tanpa memberi balasan kepada dirimu.

Pasalnya, hubungan yang seimbang membutuhkan adanya saling memberi dan menerima, bukan hanya satu pihak yang terus menerus memberi.

3. Sering Merasa Tidak Dihargai

Lebih lanjut, sikap baik kamu mungkin akan membuat merasa tidak dihargai jika orang lain tidak mengaku atau menghargai upaya yang kamu lakukan.

Hal tersebut bisa merusak rasa harga diri dan kesejahteraan emosional karena semua usaha kamu diabaikan atau dianggap sepele.

4. Terjebak dalam Situasi yang Tidak Sehat

Terakhir, tanda sikap baik kamu kerap dimanfaatkan oleh orang lain yaitu ketika kamu merasa terjebak dalam hubungan atau situasi yang tidak sehat karena tidak ingin mengecewakan orang lain.

Baca Juga: Mengurai Hubungan Teknologi, Pendidikan, dan Masyarakat di Dunia Islam: Menyelamatkan Identitas di Era Modern

Ketika kamu takut akan reaksi negatif, maka kamu akan enggan mengatakan tidak atau menetapkan batasan.

Demikian informasi terkait tanda jika sikap baik kamu dimanfaatkan orang lain.***

Editor: Rifki Suharyadi

Sumber: Psychology Today

Tags

Terkini

Terpopuler