Ini Dia Segudang Manfaat Garam Himalaya, Penyakit Jantung, Ginjal, Darah Tinggi Bisa Terobati

- 16 September 2022, 20:33 WIB
Gambar Garam Himalaya yang mempunyai segudang manfaat untuk kesehatan / Tangkap Layar / Instagram @martha.diniyanti
Gambar Garam Himalaya yang mempunyai segudang manfaat untuk kesehatan / Tangkap Layar / Instagram @martha.diniyanti /

KABAR BANTEN – Garam himalaya atau himalaya salt. Garam ini bukan berasal dari laut seperti garam biasa, tetapi garam ini berasal dari tambang garam terbesar kedua di dunia yang bernama Khewra Salt Mine yang berada di kaki pegunungan Himalaya, Pakistan.

Garam Himalaya merupakan salah satu garam paling murni yang ada di dunia.

Oleh karena itu, warna garam ini berbeda dengan warna garam lainnya. Warna pink atau merah muda yang dimiliki garam ini berasal dari kandungan zat besi yang ada di dalamnya.

Baca Juga: Segudang Manfaat Ramuan Madu Bawang Putih, dari Kesehatan Kulit hingga Jantung 

Apa bedanya dengan garam yang biasa dipakai di dapur (garam meja)? Tidak seperti garam meja yang biasa kita pakai masak, garam Himalaya tidak mengalami pemrosesan. Sehingga tidak ada zat tambahan yang ditambahkan ke dalamnya.

Hal ini membuat garam Himalaya sangat murni dan mempunyai konsentrasi mineral dan warna yang masih alam.

Selain itu, garam ini juga mengandung lebih sedikit natrium dibandingkan dengan garam meja. Dalam seperempat sendok teh, garam meja mengandung 600 mg natrium, sedangkan garam Himalaya mengandung 420 mg natrium.

Baca Juga: Jadwal MotoGP Aragon Spanyol 2022, Lengkap dengan Kelas Moto2 dan Moto3 

Hal ini menjadikan garam Himalaya dapat membantu dalam mengontrol tekanan darah. Garam Himalaya baik dikonsumsi oleh orang dengan tekanan darah tinggi, gagal jantung kongestif, penyakit ginjal, atau sirosis hati.

Halaman:

Editor: Sigit Angki Nugraha

Sumber: Instagram @dokterherbal.resepzaidulakbar


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah