5 Mitos Tentang Kuntilanak, Nomor 1 Kaitan dengan Waru Doyong

- 10 Oktober 2022, 15:27 WIB
Ilustrasi hantu Kuntilanak yang konon menyukai pohon waru yang doyong ke kiri sebagai tempat tinggalnya./ Tangkap Layar / YouTube Misteriname
Ilustrasi hantu Kuntilanak yang konon menyukai pohon waru yang doyong ke kiri sebagai tempat tinggalnya./ Tangkap Layar / YouTube Misteriname /

KABAR BANTEN - Sosok hantu Kuntilanak menurut mitos, konon adalah sosok arwah perempuan hamil yang meninggal bersama bayi yang dikandungnya.

Beberapa cerita mitos tentang Kuntilanak jenis hantu yang suka mengganggu dengan penampakannya di tempat tempat sunyi dan angker.

Konon ada beberapa jenis Kuntilanak yang bisa membunuh orang terutama laki laki apabila bertemu di jalan dengan cara menghisap tengkuknya mirip seperti vampir.

Dilansir dari kanal YouTube Misteriname, inilah beberapa mitos yang beredar di masyarakat tentang Kuntilanak.

Baca Juga: Penyelenggara Liga Inggris 2022 2023 Selidiki Laga Arsenal vs Liverpool, Ada Kontroversi?

1. Salah satu mitos tentang Kuntilanak adalah tempat tinggal kesukaannya biasanya berada di pohon waru yang doyong ke kiri atau rumah kosong yang sudah lama ditinggalkan pemiliknya.
Istilah Waru Doyong mungkin menggambarkan tentang seramnya rumah hantu berjenis Kuntilanak.

2. Kedatangan Kuntilanak diawali dengan harum bunga Kamboja dan seterusnya akan terdengar suara tangisan.
Setelah suara tangisan , apabila ada orang yang mendekat maka suara tangisan akan berubah menjadi suara tertawa khas Kuntilanak yang membuat bulu kuduk berdiri.

3. Kuntilanak takut akan benda tajam seperti paku, gunting atau pisau, karena benda tajam itu membuat trauma sewaktu dia mati bunuh diri.
Maka dari itu konon wanita hamil sewaktu bepergian kemanapun harus memakai salah satu benda tajam itu, misalnya gunting kecil yang digantungkan di pinggang untuk menangkal gangguan Kuntilanak.

4. Apabila mendengar suara tertawa Kuntilanak dari kejauhan, itu artinya Kuntilanak tersebut sangat dekat dengan anda.
Tetapi apabila mendengar suara Kuntilanak yang dekat maka sebenarnya Kuntilanak itu jauh dari anda.

Halaman:

Editor: Sigit Angki Nugraha

Sumber: Youtube Misteriname


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah