Weton Rabu, Memiliki Keistimewaan Sejak Lahir Menurut Primbon Jawa

- 17 November 2022, 21:28 WIB
Ilustrasi gambar kalender terkait keistimewaan hari kelahiran atau weton Rabu menurut primbon jawa.
Ilustrasi gambar kalender terkait keistimewaan hari kelahiran atau weton Rabu menurut primbon jawa. /Pixabay.com/Jls-Creation

KABAR BANTEN - Setiap kelahiran seseorang tentu akan membawa kebahagiaan tersendiri bagi keluarga. Dan menurut primbon Jawa, setiap weton atau hari kelahiran memiliki sifat dan keistimewaan yang berbeda-beda.

Setiap hari tentu baik. Namun menurut primbon Jawa, ada salah satu weton atau hari kelahiran yang dianggap istimewa yaitu hari Rabu. Weton Rabu pemegang Cakra jantung bumi yang bermakna siklus energi bumi.

Kelahiran hari Rabu, memiliki sifat dan karakter yang tidak dimiliki weton lainnya. Sehingga dianggap istimewa dibandingkan yang lainnya.

Dilansir Kabar Banten dari YouTube Adi Luhung, Weton Rabu, menurut primbon Jawa adalah pemegang Cakra jantung bumi, yang memiliki arti siklus energi bumi.Orangnya juga memiliki keistimewaan yaitu, berada dalam elemen api besar.

Elemen api besar dilambangkan sebagai matahari. Pemegang elemen api besar membuat weton ini memiliki kepribadian yang rendah hati.

Selain sifatnya yang baik hati, orang kelahiran hari Rabu juga baik hati, dermawan dan tidak sombong. Mereka juga terkenal banyak ilmu pengetahuannya dan senang membagi ilmunya kepada sesama.

Kelahiran hari Rabu, diibaratkan matahari yang akan memberikan kehidupan lebih baik atau menjadi penerang bagi orang lain. Maka jangan heran jika weton Rabu memiliki kecerdasan yang baik.

Weton Rabu, dengan sifat cerdas dan selalu ingin mempelajari hal baru. Orang weton ini sering dimintai nasehat oleh orang lain, serta akan memberikan nasehat dan solusi yang bijak.

Orang dengan weton ini, sangat ingin selalu mencari wawasan baru, sehingga tak dipungkiri mereka sangat cerdas. Dan dalam jiwanya selalu ingin membuat perubahan yang lebih baik.

Halaman:

Editor: Kasiridho

Sumber: YouTube Adiluhung


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x