Pertanyaan Asah Otak Tentang Serba-serbi Piala Dunia FIFA 2022, Pecinta Sepakbola Pasti Tahu

- 20 November 2022, 10:25 WIB
Ilustrasi sembilan pertanyaan asah otak tentang piala dunia FIFA 2022.
Ilustrasi sembilan pertanyaan asah otak tentang piala dunia FIFA 2022. /Tangkapan layar/ Fifa.com


KABAR BANTEN - Gelaran Piala Dunia FIFA 2022 sebentar lagi akan dimulai dengan tuan rumah Qatar.

Apakah kamu benar-benar pecinta sepakbola ? Jika iya pasti bisa menjawab pertanyaan asah otak kali ini.

Asah otak ini menanyakan tentang gelaran piala dunia FIFA 2022 dari masa kemasa. Ayo kita cari tahu.

Baca Juga: 10 Pertanyaan Asah Otak Tentang Segala Hal, Yuk Cek Disini

Berikut ini ada sembilan pertanyaan asah otak tentang serba serbi piala dunia FIFA 2022, pecinta sepak bola pasti tahu seperti dikutip Kabar Banten dari YouTube Belajar dulu Minggu 20 November 2022.

Pertanyaan pertama siapa pesepakbola asal Brazil yang menjadi legenda dunia?
A. Ronaldinho
B. Roberto Carlos
C. Pele
D. Adriano

Jawabannya Pele.

Pertanyaan kedua negara mana yang mendapat gelar piala dunia terbanyak ?
A. Italia
B. Inggris
C. Jerman
D. Brazil

Jawabannya Brazil lima kali.

Pertanyaan ketiga negara mana yang menjadi tuan rumah piala dunia tahun 2010 ?
A. Qatar
B. Jerman
C. Korea Selatan
D. Afrika Selatan

Jawabannya Afrika Selatan.

Baca Juga: Cara Mengetahui Kepribadian Seseorang Melalui Jari Kelingking, Berikut Penjelasannya

Pertanyaan keempat berapa kali Italia menjadi juara dunia sepakbola ?
A. 2 kali
B. 3 kali
C. 4 kali
D. 5 kali

Jawabannya 4 kali.

Pertanyaan kelima siapa pencetak gol terbanyak selama gelaran piala dunia sepanjang masa ?
A. Ronaldo
B. Lionel Messi
C. Gerd Muller
D. Miroslav Klose

Jawabannya Miroslav Klose 16.

Pertanyaan keenam tahun berapa piala dunia pertama diadakan dan dimana ?
A. Uruguay, 1930
B. Perancis, 1938
C. Italia, 1934
D. Brazil, 1950

Jawabannya Uruguay 1930.

Pertanyaan ketujuh siapa pencetak gol tercepat di gelaran piala dunia ?
A. Christiano Ronaldo
B. Hakan Sukur
C. Clint Dempsey
D. Ernst Lehner

Jawabannya Hakan Sukur 11 detik.

Baca Juga: 18 Nama Bayi Laki Laki Islami yang Disukai Allah SWT 3 Kata Mendapat Surga, Berparas Tampan, dan Bahagia

Pertanyaan kedelapan pada gelaran piala dunia tahun berapa Diego Armando Maradona menciptakan gol tangan tuhan ?
A. 1986
B. 1990
C. 1994
D. 1998

Jawabannya 1986 saat melawan Mexico.

Pertanyaan kesembilan siapa juara piala dunia tahun 2002 ?
A. Spanyol
B. Brazil
C. Italia
D. Jerman

Jawabannya Brazil.

Demikian sembilan pertanyaan asah otak tentang serba serbi Piala Dunia FIFA 2022, pecinta sepak bola pasti tahu.

Hayo berapa pertanyaan yang bisa kalian jawab.***

Editor: Yomanti


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah