Sinopsis First Love, Drama Jepang Terbaru Terinspirasi Dari Lagu Hit Hikaru Utada

- 26 November 2022, 15:15 WIB
Cuplikan Trailer Drama First Love, terinspirasi dari lagu hit Hikaru Utada/Tangkapan layar/YouTube Netflix Indonesia
Cuplikan Trailer Drama First Love, terinspirasi dari lagu hit Hikaru Utada/Tangkapan layar/YouTube Netflix Indonesia /

KABAR BANTEN - First Love merupakan drama Jepang terbaru yang belakangan ini jadi perbincangan para penonton setia Netflix.

Drama First Love telah tayang di Netflix mulai Kamis, 24 November 2022, dan hadir sebanyak sembilan episode yang masing-masing berdurasi sekitar 50 menit.

Drama First Love ini terinspirasi dari dua lagu hit Hikaru Utada yang berjudul First Love (1999) dan Hatsukoi (2018).

Baca Juga: 10 Penyebab Jerawat Berdasarkan Letaknya, Kamu Wajib Tahu 

Hikaru Utada sendiri merupakan solois Jepang ternama yang mulai aktif di industri musik sejak akhir 1990-an di mana Lagu First Love merupakan album perdananya.

Selain Lagu First Love dan Hatsukoi, lagu hit Hikaru Utada lainnya diantaranya adalah Flavor of Life, Automatic, Addicted to You, dan Sakura Drops.

Ditulis dan disutradarai oleh Yuri Kanchiku, drama First Love menceritakan tentang kisah cinta pertama yang tak terlupakan.

Baca Juga: Tes Psikologi: 7 Pertanyaan Sederhana Bisa Ketahui Tipe Aura Nen yang Kamu Miliki dari Anime Hunter X Hunter 

Drama yang menggandeng Takeru Satoh dan Hikari Mitsushima ini dilabeli rating 18 tahun ke atas. Jadilah penonton yang bijak yah.

Halaman:

Editor: Sigit Angki Nugraha

Sumber: YouTube Netflix Indonesia


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x