Mengenal Teknologi Jaringan Seluler 5G, Transformasi Digital Melesat Kian Canggih

- 26 Mei 2023, 11:05 WIB
Ilustrasi terkait teknologi jaringan seluler 5G yang semakin canggih.
Ilustrasi terkait teknologi jaringan seluler 5G yang semakin canggih. /Pixabay/ Mohamed Hassan

Lantas seperti apa kecanggihan seluler 5G yang bisa dirasakan penggunaan dengan seluler 5G?

Apalagi teknologi seluler 5G ini digadang-gadang bisa memberikan pengaruh besar ke banyak industri.

Sebagaimana dikutip Kabar Banten melalui kanal YouTube Rakhman dNet, berikut ini ulasan tentang teknologi telekomunikasi seluler 5G.

5G merupakan jaringan seluler generasi ke lima yang menawarkan kecepatan internet 20 kali lebih cepat dibandingkan dengan 4G.

Teknologi seluler 5G disebut-sebut mampu menghadirkan kecepatan dan kapasitas data yang lebih tinggi dengan latency yang jauh lebih rendah.

Bahkan teknologi seluler 5G di klaim memiliki kapasitas jaringan 1000 kali lebih banyak dibandingkan dengan seluler 4G.

Selain itu layanan re kabelnya yang semakin fleksibel, karena bisa menghilangkan batasan antara akses seluler dengan Wi-Fi.

Itu artinya akan semakin banyak perangkat yang tersambung secara realtime, bahkan hingga jutaan perangkat.

Perlu diketahui juga ke empat generasi jaringan mobile yang sebenarnya memiliki kesamaan cara kerja, yakni sama-sama menggunakan menara BTS setinggi puluhan meter untuk melakukan transaksi jarak jauh.

Namun tidak dengan seluler 5G, dimana jaringan 5G dapat menggunakan BTS tradisional dan BTS yang lebih kecil sekaligus.

Halaman:

Editor: Yandri Adiyanda

Sumber: YouTube Rakhman dNet


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x