Prabowo Bahas Situasi Myanmar dengan Menhan Jepang, Keduanya Sepakat Lakukan Ini

- 29 Maret 2021, 15:28 WIB
Menhan RI Prabowo Subianto gelar pertemuan dengan Menteri Pertahanan Jepang H.E. Nobuo Kishi, di Tokyo, Jepang.
Menhan RI Prabowo Subianto gelar pertemuan dengan Menteri Pertahanan Jepang H.E. Nobuo Kishi, di Tokyo, Jepang. /Instagram @dahnil.anzhar.simanjuntak

KABAR BANTEN - Menteri Pertahanan (Menhan) Republik Indonesia, Prabowo Subianto membahas situasi di Myanmar dalam pertemuannya dengan Menteri Pertahanan Jepang H.E. Nobuo Kishi, di Tokyo, Jepang, Minggu 28 Maret 2021.

Pertemuan tersebut merupakan tatap muka pertama kedua Menhan setelah sebelumnya melakukan pembicaraan secara virtual.

Dalam pertemuan itu, Menhan Jepang Nobuo Kishi dan Menhan RI Prabowo Subianto mengekspresikan keprihatinan yang mendalam atas situasi saat ini.

Baca Juga: Prabowo Didorong Gerindra Nyapres Lagi!, Tunggu Waktu Tepat untuk Diumumkan, Jimly: Ayo Partai Mana Lagi

“Kedua Menhan menegaskan niat kedua negara untuk bekerja sama secara erat dalam masalah ini,” kata jubir Menhan RI, Dahnil Anzhar Simanjutak, dalam akun instagramnya @dahnil_anzar_simanjuntak.

 Kedua Menhan itu, juga saling bertukar pandangan mengenai isu-isu keamanan regional dan kerjasama pertahanan, serta menegaskan kembali upaya memperkuat hubungan bilateral kedua negara.

Menteri Prabowo menyampaikan pandangannya yang mengedepankan diplomasi dan dialog dalam menyelesaikan sengketa antarnegara, serta menegakkan supremasi hukum dalam menangani setiap sengketa.

Baca Juga: Posting Foto Jadul, Akun Instagram Prabowo Subianto ‘Diserbu’ Netizen

Kedua Menhan juga sepakat untuk mengadakan dialog Military to Military, melanjutkan konsultasi kerjasama alutsista dan teknologi serta lebih meningkatkan kerjasama service to service.

Keduanya juga menyambut baik diadakannya pertemuan “2 + 2” pada tanggal 30 Maret untuk pertama kalinya dalam 5 tahun ini.

Halaman:

Editor: Yadi Jayasantika

Sumber: Instagram @dahnil_anzar_simanjuntak


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x