Imam Masjidil Haram: Lindungi Masjid Al Aqsa dari Penjajahan Zionis Israel

- 13 Mei 2021, 16:08 WIB
Imam Masjidil Haramal saat berdoa untuk keselamatan muslim Palestina dan Masjid Al Aqsa dari penjajahan.
Imam Masjidil Haramal saat berdoa untuk keselamatan muslim Palestina dan Masjid Al Aqsa dari penjajahan. /Tangakapan Vido pada Twitter @hsharifain

KABAR BANTEN - Imam Masjidil Haram Mekkah Syekh Sudais memberikan pesan kepada umat Islam saat perayaan Hari Raya Idulfitri 1442 H, Kamis 13 Mei 2021.

Pesan Idulfitri Imam Masjidil Haram juga berkenaan dengan umat Islam Palestina yang sedang mengalami serangan brutal zionis Israel dalam beberapa hari terakhir.

Dalam pesan yang diunggah diakun Twitter Haramain Syarifain@hsharifain, Imam Masjidil Haram menyampaikan semoga umat Islam senantiasa mendapatkan keberkahan dan Allah menerima segala amal baik umat Islam setelah menjalankan ibadah Ramadan dan menyelesaikan tarawih dan salat malam.

Baca Juga: Gelar Takbir Virtual Sambut 1 Syawal 1442 Hijriah, Ini Yang Diharapkan Rektor UMT

" Semoga Allah menolong umat Islam Palestina dan melindungi Masjid Al Aqsa dari penjajahan," tutur Syekh Sudais.

Sementara itu anggota DPR Fadli Zon pada malam takbiran mengunjungi kediaman Dubes Palestina HE dr.Zuhair S.M Al Shun di Jakarta.

'Sy menyampaikan dukungan @bksapdpr Parlemen n masyarakat Indonesia utk rakyat Palestina. Mengutuk serangan Israel yg biadab n melawan hukum internasional," tulis Fadli Zon yang diunggah di akun Twitter Fadli Zon @fadlizon.

Baca Juga: Puan Maharani Minta Pemerintah tak Izinkan WNA Masuk Indonesia Saat Masa Peniadaan Mudik

"Malam takbiran ini juga sy memberi tanda mata keris Singo Barong utk Dubes Palestina HE dr.Zuhair S.M Al Shun. Indonesia selalu bersama Palestina. Smg warga Palestina diberi kekuatan n keselamatan menghadapi agresi brutal Israel n tetap menjaga Al Aqsha, Yerusalem n Gaza," kata Fadli Zon.

Halaman:

Editor: Maksuni Husen


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x