Kasus Aktif Covid-19 Naik, Doni Monardo: Jangan Kendor, Tetap Waspada

- 1 Desember 2020, 14:46 WIB
Ketua Satgas Penanganan Covid-19 Doni Monardo: Ketua Satgas, Doni Monardo minta massa yang ikut dalam kerumunan di acara HRS lakukan tes swab karena kasus Covid-19 meningkat.
Ketua Satgas Penanganan Covid-19 Doni Monardo: Ketua Satgas, Doni Monardo minta massa yang ikut dalam kerumunan di acara HRS lakukan tes swab karena kasus Covid-19 meningkat. /Satgas Penanganan Covid-19

KABAR BANTEN – Ketua Satgas Penanganan Covid-19 Letjen TNI Doni Monardo mengatakan terjadi kenaikan kasus aktif Covid-19 dalam sepekan terakhir.

Oleh karena itu, Doni Monardo meminta seluruh elemen masyarakat jangan sampai kendor dalam penanganan Covid-19 dan tetap waspada.

“Dalam beberapa waktu terakhir ini terjadi kenaikan kasus aktif. Minggu lalu, kasus aktif berada pada posisi 12,78 persen, minggu ini posisinya berada di 13,41 persen. Angka kesembuhan, minggu lalu berada pada posisi 84,03 persen sedangkan minggu ini turun sedikit menjadi 83,44 persen,” kata Doni Monardo dalam keterangan pers secara tertulis.

Sebelumnya pada Senin 30 November 2020 saat rapat di Istana Negara Presiden Jokowi mememberikan peringatan terhadap perkembangan kasus Covid-19 yang meningkat dan meminta jajarannya untuk  fokus dalam penanganan Covid-19.

Baca Juga : Seorang Anggota DPRD Banten Positif Covid-19, Diisolasi di RSUD Banten

Menurut dia, perkembangan ini masih lebih baik bila dibandingkan dengan kasus yang terjadi secara global. Karena di hampir semua negara di dunia telah terjadi kenaikan kasus yang sangat tinggi.

Angka kesembuhan global sekarang ini berada pada posisi 69,04 persen, sedangkan kita adalah 83,44 persen.

Baca Juga : Empat Penyebab Bertambahnya Zona Merah di Provinsi Banten

Oleh karena itu, pengarahan Presiden Jokowi, kata dia, mengajak kita semua agar tidak boleh kendor dan harus tetap meningkatkan kewaspadaan.

Halaman:

Editor: Maksuni Husen


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x