Batal Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U20 2023, Medsos Ganjar Pranowo Diserbu Netizen

- 30 Maret 2023, 10:54 WIB
Potret tropi piala dunia FIFA U20.
Potret tropi piala dunia FIFA U20. /Tangkapan layar/FIFA.com


KABAR BANTEN - Indonesia batal menjadi tuan rumah piala dunia U20 2023.

Hal itu terjadi setelah adanya sejumlah penolakan oleh beberapa tokoh di Indonesia terhadap keikutsertaan Israel dalam ajang piala dunia U20 2023.

Dampaknya, FIFA pun mencoret Indonesia sebagai tuan rumah piala dunia U20 2023 akibat kisruh tersebut.

Baca Juga: 416 ribu SPPT PBB di Kabupaten Serang Telah Didistribusikan Bapenda, Potensi Pendapatan Capai Ratusan Miliar

Walau telah dilakukan upaya lobi oleh Menteri BUMN sekaligus ketua PSSI Erick Thohir namun FIFA tetap mencoret Indonesia sebagai tuan rumah Piala Dunia U20.

Batalnya Indonesia menjadi tuan rumah Piala Dunia U20 membuat kecewa banyak pihak, terutama pecinta sepak bola tanah air.

Kekesalan dan kekecewaan masyarakat tersebut diluapkan pada akun media sosial Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo.

Pasalnya, Ganjar Pranowo merupakan salah satu sosok yang turut menolak kehadiran Israel dalam ajang Piala Dunia U20 yang berbuntut pencoretan oleh FIFA sebagai tuan rumah.

Diantaranya, ungkapan kekesalan disampaikan oleh beberapa pemain sepakbola tanah air juga warganet.

Seperti Todd Rivaldo Albert Ferre yang menyebut Ganjar Pranowo telah menghancurkan mimpi anak bangsa yang ingin berprestasi di bidang olahraga.

Halaman:

Editor: Yomanti


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x