Padang Diguncang Gempa Lagi, Aktivitas MTQ Sempat Terhenti

- 18 November 2020, 12:34 WIB
Peserta MTQ Nasional saat berhamburan keluar saat terjadi gempa, Rabu 18 November 2020.
Peserta MTQ Nasional saat berhamburan keluar saat terjadi gempa, Rabu 18 November 2020. /Dok. Official Kafilah Provinsi Banten /

KABAR BANTEN - Gempa bumi kembali terjadi di Padang Sumatera Barat sekitar pukul 11.41 dengan kekuatan 5,3 Magnitudo, Rabu 18 November 2020.

Getaran gempa tersebut sempat dirasakan oleh para peserta MTQ ke-28 Nasional di Sumatera Barat dan menghentikan aktivitas perlombaan. 

Berdasarkan informasi yang dihimpun dari akun twitter Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) gempa yang berpusat di 57 kilometer barat daya pesisir selatan- Sumbar dengan kedalam 11 kilometer tersebut tidak berpotensi tsunami.

Baca Juga: Ratusan Kendaraan Hasil Curian Dipamerkan Polda Banten, Menunggu Diambil Pemiliknya

"Gempa lagi. Barusan sampai kegiatan terhenti," ujar Official Kafilah Provinsi Banten Ustad Maswadi Rouf kepada Kabar Banten.

Maswadi mengatakan, gempa tersebut terjadi tidak lama. Pada saat kejadian para kafilah sedang melangsungkan semi final cabang MFQ atau Fahmil Qur'an. "Sekarang baru mulai kembali," katanya.

Ia meyakini gempa yang terjadi ini dirasakan lebih besar dibanding yang terjadi pada Selasa (17/11).

Baca Juga: Pemberkasan CPNS 2019 Diperpanjang, Ini Alasan BKN

Bahkan akibat gempa itu para peserta sempat berhamburan keluar ruangan.

Halaman:

Editor: Yomanti


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x