Perempat Final Toyota Thailand Open 2021 Hari Ini, Saksikan Laga 3 Wakil Indonesia

22 Januari 2021, 06:07 WIB
Ilustrasi Kejuaraan Bulu tangkis Toyota Thailand Open 2021. /Gilang/Kabar Banten

 

KABAR BANTEN – Babak perempat final Toyota Thailand Open 2021 akan digelar pada Jumat 22 Januari 2021 hari ini.

Indonesia hanya menempatkan tiga wakilnya di perempat final Toyota Thailand Open 2021.

Tiga wakil Indonesia di perempat final Toyota Thailand Open 2021 tersebut yakni  ganda putra Hendra Setiawan-Mohammad Ahsan (Hendra-Ahsan), ganda putri Greysia Polii-Apriyani Rahayu (Greysia-Apriyani) dan ganda campuran Hafiz Faizal-Gloria Emmanuel Wijaya.

Sebetulnya Indonesia pada perdelapan final Toyota Thailand Open 2021 Kamis 21 Januari 2021, menempatkan sepuluh pebulu tangkis yang bertanding, namun sebanyak 7 pemain tersingkir, termasuk para unggulan.

Baca Juga : Menangi Derby Indonesia, 'The Daddies' Melaju ke Perempat Final Toyota Thailand Open 2021

Wakil Indonesia yang tersingkir di perdelapan final Toyota Thailand Open 2021 yakni ganda putra Leo Rolly Carnando-Daniel Marthin, Mohammad Shohibul Fikri-Bagas Maulana, Pramudya Kusumawardana-Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan, tunggal putra Anthony Sinisuka Ginting, Shesar Hiren Rusthavito, pemain tunggal putri Gregoria Mariska Tunjung, dan ganda campuran Adnan Maulana-Mychelle Crhystine Bandaso.

Bila melihat capaian pada turnamen sebelumnya yakni Yonex Thailand Open 2021, pada perempat final Indonesia masih menempatkan enam wakilnya.

Kini, tumpuan Indonesia tertumpu pada tiga pasangan pebulu tangkis Hendra-Ahsan, Greysia-Apriyani dan Hafiz-Gloria yang akan menghadapi lawan-lawannya hari ini.

Baca Juga : Hafiz-Gloria Lolos ke Perempat Final Toyota Thailand Open 2021, Selamatkan Wakil Indonesia

Hafiz-Gloria akan bertanding di lapangan 2 dan tampil pada partai perdana melawan Hoo Pang Ron Cheah Yee See asal Malaysia.

Ini merupakan pertemuan antar kedua pebulu tangkis ganda campuran ini.

Di atas kertas, dlihat dari pengalaman dan peringkat, Hafiz-Gloria lebih unggul yakni peringkat 8 semetara lawannya peringkat 35 dunia.

Kemudian wakil Indonesia lainnya yakni Greysia-Apriyani yang akan berhadapan dengan wakil Denmark Alexandra Boje-Mette Poulsen.

Baca Juga : Leo-Daniel dan Adnan-Mychelle Gagal Lolos ke Perempat Final Toyota Thailand Open 2021

Greysia-Apriyani yang merupakan baru saja meraih juara Yonex Thailand Open 2021 memiliki kans memenangkan pertandingan.

Meskipun bagi kedua pasangan ini merupakan pertemuan pertama, namun pengalaman Greysia-Apriyani yang telah menjuarai sejumlah turnamen dunia, kans memenangkan lebih besar.

Sedangkan wakil Indonesia yang akan bertanding yakni ganda putra Hendra-Ahsan yang akan bertarung melawan  Bean Lane-Sean Vendy asal Inggris.

Baca Juga : Perdelapan Final Toyota Thailand Open 2021, 'The Daddies' Berhadapan dengan Juniornya

Hendra-Ahsan menjadi tumpuan Indonesia di ganda putra untuk menjuarai turnamen ini mengingat rekan yang lain telah tersingkir.

Berstatus unggulan 2 dan memiliki segudang pengalaman, “The Daddies” diharapkan bisa melewati hadangan lawannya yang berperingkat 32 tersebut.

Ayo dukung tiga wakil Indonesia di perempat final Toyota Thailand Open 2021 yang akan disiarkan langsung melalui TVRI, televisi berbayar maupun layanan siaran live streaming yang akan dimulai pukul 11.00 WIB di Impact Arena Bangkok.***

Editor: Maksuni Husen

Sumber: BWF Badminton

Tags

Terkini

Terpopuler