Bongkar-Pasang Juventus Dimulai dari Sekarang, Berikut Pemain yang Berpotensi Dijual dan Dibeli

19 Maret 2022, 11:00 WIB
Skuad Juventus sedang menjalani latihan ringan jelang berlaga. /Tangkapan layar/Instagram @juventus

KABAR BANTEN - Imbas kembali terpuruknya performa Juventus di kancah Eropa atau Liga Champions, pihak klub berencana untuk menjual beberapa pemain.

Ya, salah satu efek yang paling terasa pada pihak klub Juventus yakni masalah keuangan.

Merosotnya saham Juventus membuat pihak klub mencari strategi agar tetap mempertahankan berjalannya sebuah tim raksasa Italia tersebut.

Baca Juga: Eredivisie dan Premier League Liga Paling 'Bersih' Sepanjang Musim 2021-2022

Diantara banyaknya jalan keluar, pihak klub Juventus secara terpaksa akan membongkar skuadnya.

Dilansir Kabar Banten dari Football Italia, Juventus sedang mempersiapkan perombakan skuad yang signifikan di musim panas ini.

Dengan daftar panjang pemain yang dikaitkan dengan kemungkinan pindah dari Juventus, pihak klub sedang mencari opsi tim yang mau menerima jasa pemainya.

Klub dengan julukan Si Nyonya Tua atau Bianconeri teranyar baru mendatangkan satu pemain saja, yakni Dusan Vlahovic.

Meskipun gagal memberi kontribusi bagi Juventus di Liga Champions, pihak Juventus menegaskan masih membutuhkan jasanya.

Pasalnya, selain Federico Chiesa yang sedang cedera, Paulo Dybala pun dirumorkan ingin hengkang dari klub.

Oleh karenanya, untuk mengubah skuad di jendela transfer musim panas mendatang Massimiliano Allegri masih mempertimbangkan pemain yang akan dipertahankan atau dilepas begitu saja.

Sebagai manajer Juventus, Massimiliano Allegri ingin memperkuat setiap lini mulai dari bertahan hingga menyerang.

Berikut daftar pemain yang berpotensi keluar dan masuk di bursa transfer musim mendatang Juventus.

Untuk pemain incaran Juventus saat ini naru tertuju kepada Ryan Gravenberch untuk mengisi lini depan Bianconeri.

Namun, striker Ajax Amsterdam itu menginginkan €35 juta untuknya, jauh lebih tinggi daripada tawaran €25 juta dari Juventus.

Baca Juga: Kapten Juventus Bertanggung Jawab Atas Tersingkirnya Dari Liga Champions, Bonucci: Maaf

Walaupun lini tengah Juventus sudah melimpah, Bianconeri berencana mendatangkan lima pemain superstar.

Diantaranya, Frenkie De Jong dari Barcelona, ​​Youri Tielemans dari Leicester City, Renato Sanches dari Lille, Paul Pogba dari Manchester United dan Jorginho dari Chelsea.

Paling kecil kemungkinannya untuk tiba di Juventus adalah Frenkie De Jong, yang baru-baru ini menyatakan bakal menetap di Barcelona.

Sedangkan pada kans tertinggi ada pada Paul Pogba. Mengingat dirinya pernah merumput bersama di Alianz Stadium pada beberapa musim yang lalu sebelum pindah ke Manchester United.

Untuk pilihan pertahanan, Juventus mengarah ke Antonio Rudiger dan Marcos Alonso dari Chelsea, Gleison Bremer dari Torino dan Nikola Milenkovic dari Fiorentina.

Hanya satu kemungkinan berat mendapatkan jasanya, yakni bek tengah Timnas Jerman dan Chelsea, Antonio Rudiger.

Lalu kemudian, dalam memperkuat serangan Juventus, pihak klub sedang mengincar Gianluca Raspadori dari Sassuolo dan Nicolo Zaniolo dari AS Roma.

Dari sederet banyaknya rencana Juventus untuk merombak skuadnya, maka dianggap perlu tim bekerja di bursa transfer.

Satu-satunya pemain yang baru memilki kans akan hengkang dari Turin, markas Juventus, ialah sang striker Paulo Dybala.

Paulo Dybala dikabarkan meminta kenaikan gaji. Apabila tidak, maka ia enggan menandatangani kontrak untuk memperpanjang jasanya.

Diketahui sebelumnya, penyerang Juventus Paulo Dybala kontraknya akan berakhir pada musim panas ini.

Baca Juga: Ranking FIFA Timnas Putri Indonesia Jelang Keikutsertaan di Piala Asia 2022

Masih belum jelas apakah dia akan menandatangani kontrak baru atau tidak, tetapi kepergiannya akan membebaskan banyak ruang pada tagihan gaji.

Dua pemain lain seperti Alvaro Morata dan Moise Kean juga ada peluang untuk hengkang dari Juventus.

Tetapi mereka berdua tergantung pada permintaan Atletico Madrid, yang menginginkan jasanya hasil gemblengan di Juventus.***

Editor: Yandri Adiyanda

Sumber: Football Italia

Tags

Terkini

Terpopuler