AS Roma Kembali ke Jalur Kemenangan, Target 4 Besar Liga Italia Masih Realistis?

- 12 April 2021, 10:36 WIB
Sejumlah pemain AS Roma berselebrasi usai merayakan kemenangan di Serie A
Sejumlah pemain AS Roma berselebrasi usai merayakan kemenangan di Serie A /Reuters/

KABAR BANTEN- AS Roma akhirnya kembali ke jalur kemenangan pada Serie A Italia usai menang tipis atas Bologna 1-0 di Olimpico Roma, Senin, 12 April 2021.

Sebelumnya, dalam tiga pertandingan terakhir, AS Roma gagal menang sekaligus membukukan rekor buruknya di liga domestik Serie A Italia musim 2020/2021.

AS Roma dua kali menelan kekalahan yakni saat melawan Parma (2-0), Napoli (0-2) dan ditahan imbang Sassuolo (2-2) pada pertengahan musim Serie A 2020/2021.

Baca Juga: Gol Cavani Dianulir, MU Ngamuk Tekuk Tottenham Hotspur 3-1

AS Roma butuh tiga poin penuh untuk menjaga asa dalam perburuan finish di empat besar zona Liga Champions.

Sudah tiga musim AS Roma tak merasakan atmosfer Liga Champions.

Terakhir kali AS Roma merumput di kompetisi paling bergengsi di eropa itu pada 2017.

Saat itu Roma berhasil masuk semi final usai comeback dari Barcelona, namun dihentikan oleh Liverpool.

Baca Juga: Aksi Pendekar Cilik di Pantai Karang Tumpeng Pandeglang Bikin Geger Wisatawan

Setelah itu, Roma seolah-olah kehilangan wibawanya sebagai tim papan atas Serie A di kancah Eropa. Sejak saat itu AS Roma hanya bisa menembus Europa League.

Halaman:

Editor: Rifki Suharyadi


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x