Kompak, Satu per Satu Kandidat Tim Liga Super Eropa Mengundurkan Diri, Bakal Bubar atau Bertahan?

- 21 April 2021, 21:49 WIB
Baru Dideklarasikan, Empat Tim Ini Dikabarkan Mundur dari European Super League?.
Baru Dideklarasikan, Empat Tim Ini Dikabarkan Mundur dari European Super League?. /uefa.com

KABAR BANTEN - Ibarat pepatah, layu sebelum berkembang, itu yang terjadi pada Liga Super Eropa.

Baru dua pekan santer kembali digaungkan, Liga Super Eropa sudah dikecam oleh banyak pihak.

Tak hanya dari suporter dan para pemain sepakbola top di dunia, namun juga para petinggi klub yang ikut serta atau pun yang tidak masuk dalam Liga Super Eropa.

Hari ini, enam klub asal Inggris menyatakan mundur, yakni Arsenal, Chelsea, Liverpool, Tottenham Hotspur, Manchester City, dan Manchester United, atau yang santer disebut "Big Six".

Kemudian diikuti oleh dua klub raksasa dari negeri Pizza, Inter Milan dan AC Milan.

Lalu disusul oleh Barcelona dan Atletico Madrid dari perwakilan La Liga, kendatipun mereka baru mempertimbangkannya.

Sehingga, dari 12 tim yang gabung dalam Liga Super Eropa, kini tersisa Real Madrid dan Juventus.

Baca Juga: Jaga Reputasi, Chelsea Susul MU dan Manchester City Mundur dari Liga Super Eropa

Bahkan, laman Bleacher Football menulis hal itu tidak mengherankan, mengingat petinggi Liga Super Eropa merupakan bos dari kedua klub tersebut, Juventus dan Madrid.

Halaman:

Editor: Kasiridho

Sumber: UEFA Gazzeta


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x