Tantang Pemain RANS Cilegon FC Cetak 30 Gol, Rudy Salim Siapkan Hadiah Mobil?

- 3 Mei 2021, 22:09 WIB
Tangkapan layar Instagram @info.ranscilegon.fc. Rudy Salim menyampaikan bahwa apabila ada pemain RANS Cilegon FC yang berhasil mencetak 30 gol dalam satu musim kompetisi akan dikasih hadiah satu unit mobil.
Tangkapan layar Instagram @info.ranscilegon.fc. Rudy Salim menyampaikan bahwa apabila ada pemain RANS Cilegon FC yang berhasil mencetak 30 gol dalam satu musim kompetisi akan dikasih hadiah satu unit mobil. /Instagram @info.ranscilegon.fc

KABAR BANTEN - CEO RANS Cilegon FC, Rudy Salim menantang pemain yang tergabung dalam RANS Cilegon FC untuk mencetak 30 gol dalam satu musim kompetisi.

Rudy Salim pun menyiapkan hadiah satu unit mobil bagi pemain RANS Cilegon FC yang berhasil mencetak 30 gol dalam satu musim.

Dikutip Kabar-Banten.com dari akun Instagram @info.ranscilegon.fc, Senin, 3 Mei 2021, Rudy Salim memberikan motivasi kepada seluruh pemain RANS Cilegon FC agar serius berlatih dan bersemangat dalam mengarungi musim kompetisi Liga 2 Indonesia. Apalagi sampai bisa mencetak 30 gol dalam 1 musim kompetisi.

“Tentu akan menjadi sebuah suntikan semangat untuk para pemain RANS Cilegon FC agar bisa mendapatkan satu unit mobil dengan catatan pemain RANS Cilegon FC bisa mencetak 30 gol dalam 1 musim kompetisi,” demikian disampaikan Rudy Salim.

Baca Juga: Setelah Raffi Ahmad dengan RANS Cilegon FC, Bakal Ada Rizky Billar di PSMS, Atta Halilintar di Sriwijaya FC

Unggahan tersebut disukai ratusan netizen. Bahkan netizen turut mengomentari unggahan status tersebut.

Salah satu netizen dengan akun instagram @kingdom_teamid, menuliskan bahwa hal tersebut bakal merusak sistem yang sudah dibangun.

“Maaf kalo sistemnya kaya gini malahan bikin pemain pada egois.Harusnya menguatkan permainan tim bukan merusak kerjasama tim, hadiahnya harusnya kalo juara liga 2 kasih satu- satu pemain mobil renault triber,” begitu tulisnya.

Baca Juga: Hamka Hamzah Dikelilingi Lima Wanita Cantik Kenalkan RANS Angel, Raffi Ahmad : Cieee…

Halaman:

Editor: Kasiridho

Sumber: Instagram @info.ranscilegon.fc


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x