1549852

Rapor Pemain MU Saat Dikalahkan West Ham di Piala Liga Inggris, Berapa Rating Martial?

- 23 September 2021, 06:03 WIB
Winger MU Jadon Sancho berusaha melewati dua pemain West Ham. Setan Merah tersingkir di babak ketiga Piala Liga Inggris atau Carabao Cup usai kalah 0-1 di Old Trafford, Kamis 23 September 2021 dini hari.
Winger MU Jadon Sancho berusaha melewati dua pemain West Ham. Setan Merah tersingkir di babak ketiga Piala Liga Inggris atau Carabao Cup usai kalah 0-1 di Old Trafford, Kamis 23 September 2021 dini hari. /Tangkap layar YouTube Carabao Cup TV Official/

KABAR BANTEN - Manchester United (MU) tersingkir di babak ketiga Piala Liga Inggris atau Carabao Cup setelah tumbang 0-1 atas tim tamu West Ham, Kamis 23 September 2021, dini hari.

Gol Manuel Lanzini di menit ke-9 menjadi satu-satunya pembeda dalam laga MU vs West Ham di babak ketiga Piala Liga Inggris atau Carabao Cup.

Meski tampil mendominasi permainan di Piala Liga Inggris atau Carabao Cup dengan 61 persen penguasaan bola dan 27 kali percobaan, MU tak mampu membalas gol West Ham.

Baca Juga: Varane Rayu Pogba Agar Bertahan, MU Beri Tawaran Menggiurkan

Dengan hasil ini, West Ham melaju ke babak keempat Piala Liga Inggris.

Manajer MU Ole Gunnar Solskjaer memang melakukan rotasi pemain di laga tersebut akibat jadwal padat.

Cristiano Ronaldo, Harry Maguire, Raphael Varane, David de Gea diistirahatkan.

Sebagai gantinya Ole mempercayakan gawang MU dijaga Dean Henderson dan duet Eric Bailly-Victor Lindelof di lini pertahanan serta Diogo Dalot dan Alex Telles di posisi sayap.

Sementara trio penyerang yang dipasang yakni Anthony Martial, Jadon Sancho dan Jesse Lingard.

Kemudian ada Nemanja Matic, van de Beek dan Juan Mata di posisi tengah.

Usai tertinggal 0-1, Lingard dkk berusaha menyamakan kedudukan dengan terus menekan West Ham.

Namun, peluang-peluang yang diciptakan tidak membuahkan hasil berkat penampilan mengesankan dari penjaga gawang West Ham Areola.

Di pertengahan babak kedua, Mason Greenwood, Anthony Elanga dan Bruno Fernandes masuk guna menambah daya gedor serangan.

Beberapa peluang tercipta, namun hasil akhir tidak berubah. Skor 0-1 bertahan hingga peluit panjang dibunyikan.

Di balik kekalahan atas West Ham, ada beberapa pemain The Red Devils yang bermain buruk dan hanya jadi beban tim.

Berikut ini adalah rating pemain MU saat kalah dari West Ham di Carabao Cup, seperti dilansir dari Manchester Evening News;

Dean Henderson

Gagal menyelamatkan gawangnya dari gol Manuel Lanzini menit ke-9. Namun di babak kedua Henderson melakukan penyelamatan krusial di penghujung laga. 

Nilai: 7

Diogo Dalot

Tampil proaktif dan beberapa kali maju ke depan untuk membantu serangan, namun cukup baik dalam hal bertahan.

Nilai: 6

Victor Lindelof

Bola umpan Ryan Fredericks sempat memantul mengenai Lindelof sebelum Lanzini menyarangkannya ke gawang Henderson. 

Rating: 5

Eric Bailly

Tampil cukup mengesankan pada penampilan pertamanya musim ini. Meski beberapa kali melakukan hal-hal berisiko, namun secara keseluruhan Bailly cukup sukses menjaga pertahanan. 

Nilai: 7

Alex Telles

Tidak mampu menghentikan Ryan Fredericks yang menusuk dari kanan lalu mengirim umpan ke Lanzini yang akhirnya berbuah gol.

Alex Telles juga tidak terlihat sepenuhnya fit. 

Nilai: 4

Nemanja Matic

Sempat membuat peluang yang hampir menghasilkan gol di babak pertama. Namun, di babak kedua banyak melakukan kesalahan umpan. 

Nilai: 5

Donny van de Beek

Cukup bermain baik untuk mengalirkan umpan-umpan dan menghalau serangan. Nilai: 6

Jadon Sancho

Perannya tidak begitu terlihat di babak pertama. Namun kemudian Sancho lebih hidup di babak kedua. Nilai: 5

Juan Mata

Punya peluang bagus saat sepakannya membentur mistar gawang pada menit ke-18.

Nilai: 6

Jesse Lingard

Sempat meminta penalti karena menganggap Noble menariknya di kotak terlarang. 

Baca Juga: Siapkan Pengganti Paul Pogba, MU Incar Gelandang Muda AC Milan

Sempat menciptakan peluang saar sepakan kerasnya di menit ke-26, namun masih bisa dihalau penjaga gawang Areola.

Nilai: 6

Anthony Martial

Punya peluang bagus di depan gawang pada menit ke-14. Namun, tidak jelas apakah Martial akan menendang langsung atau memberikan umpan kepada Diogo Dalot. 

Nilai: 4

MU akan kembali bermain pada lanjutan Liga Inggris pekan keenam melawan Aston Villa akhir pekan ini.***

Editor: Rifki Suharyadi

Sumber: Manchester Evening News


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah