Penyelenggara Liga Inggris 2022 2023 Selidiki Laga Arsenal vs Liverpool, Ada Kontroversi?

- 10 Oktober 2022, 15:21 WIB
Kolase foto pelatih Arsenal vs Liverpool.
Kolase foto pelatih Arsenal vs Liverpool. /Tangkapan layar/Instagram @bbcsport

KABAR BANTEN - Penyelenggara Liga Inggris 2022 2023 atau FA menyoroti laga Arsenal vs Liverpool.

Duel panas Arsenal vs Liverpool pada laga Liga Inggris 2022 2023 yang berlangsung Minggu 9 Oktober 2022 malam, dianggap FA telah diwarnai beberapa kontroversi.

Sebagai otoritas tertinggi sepak bola Inggris, FA langsung turun tangan dan bakal meminta keterangan dari wasit dalam pertandingan Arsenal vs Liverpool.

Dilansir Kabar Banten dari BBC Sport, FA tidak tinggal diam dengan kontroversi yang terjadi di laga Arsenal vs Liverpool.

Bahkan, FA akan melakukan pemeriksaan ulang, salah satunya dengan bertanya pada wasit Michael Oliver yang memimpin laga seru Arsenal vs Liverpool.

"Kami mengetahui insiden yang terjadi selama pertandingan antara Arsenal dan Liverpool. Kami sedang berdialog dengan oficcial pertandingan dan akan meninjau detail insiden tersebut," kata juru bicara FA.

Jurgen Klopp enggan banyak bicara soal insiden dan keputusan FA. Di sisi lain, Mikel Arteta merasa insiden itu bisa saja terjadi.

"Apa pun yang terjadi di lapangan itu tetap di lapangan itu," ucap Arteta.

Beberapa momen rupanya telah menarik perhatian dari federasi sepakbola Inggris, atau FA, sehingga laga ini akan diselidiki lebih lanjut olehnya.

Kemudian FA menyebut, pihaknya bakal mengamati beberapa momen janggal pada laga ini.

Beberapa momen yang jadi sorotan adalah ketrika Gabriel Magalhaes tiba-tiba bereaksi keras kepada kapten Liverpool, Jordan Henderson.

Pasalnya, saat itu terjadi ketegangan antara Henderson, Gabriel, kemudian Granit Xhaka.

Selain itu, ada juga momen yang menarik perhatian FA, yaitu ketika wasit Michael Oliver berlari ke tepi lapangan lalu berdiskusi dengan manajer kedua klub, Mikel Arteta serta Jurgen Klopp.

Diketahui sebelumnya, Arsenal menjamu Liverpool pada lanjutan Liga Inggris 2022 2023, Minggu 9 Oktober 2022 malam.

Pada duel yang dimainkan di Stadion Emirates itu, kedua tim sempat saling mengejar gol sebelum akhirnya Arsenal sukses menang dengan skor 3-2.

Melihat jalannya pertandingan, Bukayo Saka mencetak dua dari tiga gol Arsenal. Satu gol lainnya dicetak Gabriel Martinelli ketika laga baru berjalan satu menit.

Sementara di pihak tamu, gol Liverpool dicetak oleh Darwin Nunez dan Roberto Firmino.

Laga yang sangat seru, terutama jika dilihat dari sudut pandang fans. Tiga gol tercipta dan permainan yang terbuka. Lantas, kontroversi apa saja yang terjadi pada duel Arsenal vs Liverpool tersebut?.***

 

Editor: Kasiridho

Sumber: BBC Sport


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah