Pantai Bagedur Malingping Lebak Selatan, Keindahan dan Panorama Laut Exotic dengan Ombaknya

- 28 Juli 2022, 15:29 WIB
Pantai Bagedur Malingping Lebak Selatan Banten.
Pantai Bagedur Malingping Lebak Selatan Banten. /Tangkapan layar/YouTube Aan Sutaryat Vlog

KABAR BANTEN - Pantai Bagedur menyajikan panorama yang sangat indah dengan deburan ombak dan hamparan pasir putihnya, sangat indah, serta dapat memanjakan pengunjung dengan berbagai fasilitas di lokasi wisata.

Pantai Bagedur dengan hamparan pasir putih yang lembut, hampir tidak ditemukan karang, dengan deburan ombak serta tidak terhalangnya mata memandang laut luas, membuat wisatawan terhipnotis dengan suasana alam bahari.

Dikutip Kabar Banten dari Chanel YouTube Aan Sutaryat Vlog, Pantai Bagedur Malingping, memiliki keindahan yang mampu menghipnotis pengunjung seakan berada di lautan lepas.dengan deburan ombaknya yang menarik nari.

Pantai Bagedur sangat terkenal hingga luar daerah seperti Jakarta, Bogor, Bekasi, Tangerang, dan sekitar Banten.karenq keindahannya.

Memang cukup jauh dari ibu kota propinsi, namun jalan menuju lokasi sangat bagus dan indah sepanjang perjalanan menuju pantai Bagedur, sehingga wisatawan akan di manjakan pemandangan alam pegunungan.

Pantai Bagedur terletak di Desa Bagedur, Kecamatan Malingping, Kabupaten Lebak, Banten, tidak jauh dari pusat kota Malingping.

Untuk memasuki lokasi wisata pantai Bagedur, tiketnya cukup murah hanya Rp.5.000, dan yang membuat menarik kendaraan bisa dibawa langsung kelokasi sehingga tidak perlu meninggalkan kendaraan di parkiran.

Wisata pantai Bagedur sangat luas dan panjang dari titik masuk hingga ujung sehingga jika jalan cukup lelah.Namun dengan kendaraan dapat mengelilingi pantai dengan nyaman.

Pantai Bagedur sangat cocok bagi yang ingin berwisata pantai dengan keluarga maupun rombongan, karena kenyamanan akan didapat ditempat ini.

Halaman:

Editor: Kasiridho

Sumber: YouTube Aan Sutaryat Vlog


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Pemilu di Daerah

x