8 Tempat Wisata yang Wajib Dikunjungi di Semarang Jawa Tengah, Lawang Sewu hingga Kota Lama Semarang

- 4 Desember 2022, 17:46 WIB
Ilustrasi salah satu tempat wisata di Semarang Jawa Tengah yang wajib dikunjungi yaitu Lawang Sewu.
Ilustrasi salah satu tempat wisata di Semarang Jawa Tengah yang wajib dikunjungi yaitu Lawang Sewu. /Tangkapan layar/Instagram @dimasajisampurno

4. Kawasan Wisata Gua Kreo

Kawasan Wisata Gua Kreo terletak di Dukuh Talun Kacang, Desa Kandri, Kecamatan Gunung Pati. Kawasan ini merupakan area hutan dengan Gua Kreo yang terbentuk alami. Di kawasan wisata ini Anda dapat menemukan puluhan kera yang berkeliaran.

5. Pagoda Avalokitesvara

Pagoda Buddhagaya Watugong atau Pagoda Avalokitesvara merupakan pagoda tertinggi di Indonesia. Bangunan setinggi 45 meter ini memiliki tujuh tingkat yang di dalamnya terdapat patung Buddha yang besar.

Selain patung Buddha, di tempat ini juga terdapat patung Dewi Kwan Im, patung Panglima We Do, dan masih banyak lagi. Keseluruhan bangunan ditata rapi dengan arsitektur khas Tiongkok. Selain menjadi salah satu objek wisata religi, tempat ini juga menjadi salah satu destinasi wajib saat Anda berkunjung ke Semarang.

6. Tay Kak Sie Temple

Tay Kak Sie Temple atau biasa dikenal sebagai Kelenteng Gang Lombok terletak di Gang Lombok No. 62, tak jauh dari toko Loenpia Gang Lombok. Klenteng Tay Kak Sie memang tidak sebesar Kelenteng Sam Poo Kong, tapi merupakan salah satu kelenteng tertua di Semarang yang berdiri sejak 1746.

Di sebelah Klenteng Tay Kak Sie terdapat rumah makan berbentuk pujasera yang menjual berbagai jenis makanan, khususnya Chinese food. Setelah mengunjungi Kelenteng Tay Kak Sie, sangat co- cok jika Anda menikmati makan siang di rumah makan ini.

7. Museum

Pergi ke Semarang terasa kurang lengkap jika Anda tidak mengunjungi beberapa museum yang cukup terkenal dan menarik di Semarang, di antaranya Museum Ronggowarsito yang terletak di Jalan Abdurahman Saleh.

Halaman:

Editor: Kasiridho

Sumber: buku 101 travel tips dan stories indonesia 1


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x