La Berza Resort, Penginapan Baru Bernuansa Eropa di Subang Jawa Barat, Cocok Buat Staycation

- 20 Februari 2024, 20:40 WIB
La Berza Resort, penginapan baru bernuansa Eropa di Subang Jawa Barat.
La Berza Resort, penginapan baru bernuansa Eropa di Subang Jawa Barat. /Tangkap layar/YouTube Friska Yeni

Waktu check in : 14.00 WIB
Waktu check out : 12.00 WIB

Untuk Info Booking/Reservasi bisa kunjungi Instagram @laberza_resort.

La Berza Resort juga menawarkan fasilitas yang terbilang lengkap, dan juga kids & family friendly. Banyak aktivitas seru dan menarik yang bisa kamu lakukan di sini, salah satunya dengan melakukan Outbound Activites.

La Berza Resort menyediakan sejumlah Outbound Activites yang seru dan juga menantang. Mulai dari Fun Games, ATV, Paint ball, Rafting, Tea Walk, Tea Education, Team Building, hingga Fun Offroad.

Selain healing dan refreshing, kamu juga bersenang-senang dengan mengikuti beragam aktivitas yang disediakan di La Berza Resort ini. Dijamin bakal jadi pengalaman seru tak terlupakan.

Selain itu, tersedia pula Playground yang cukup menyenangkan bagi si kecil. Di sekelilingnya terdapat bean bag yang dapat digunakan untuk para orangtua bersantai sambil mengawasi si kecil bermain.

Price List Outbound Activites :

- Fun Games : Rp85.000/pax (min. 20 pax)
- Rafting : Rp145.000/pax (min. 20 pax)
- Tea Walk : Rp25.000/pax (min. 20 pax)
- Team Building : Rp150.000/pax (min. 20 pax)
- Paintball : Rp135.000/pax (min. 20 pax)
- Tea Education : Rp35.000/pax (min. 20 pax)
- Fun Offroad : Rp2.500.000/unit (for 6 pax)

Tak hanya itu, bangunan bertema nordic yang estetik, minimalis, dan elegan ini sangat cocok untuk dijadikan spot foto. Karena setiap sudutnya begitu apik dan instagramable.

Area outdoornya pun bisa kamu gunakan untuk mengadakan kegiatan non fromal bersama keluarga atau sahabatmu. Suasana malam berpadu denhan lampu penerangan yang hangat membuat tempat ini jadi syahdu dan romantis.

Halaman:

Editor: Kasiridho

Sumber: Instagram @laberza_resort


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah