1549852

Untirta Targetkan 80 Guru Besar dalam Waktu 4 Tahun

- 6 Februari 2023, 08:00 WIB
Foto bersama usai pengukuhan Guru Besar Untirta bersama Ketua Majelis Guru Besar Untirta, / Denis Asria /Kabar Bnaten.
Foto bersama usai pengukuhan Guru Besar Untirta bersama Ketua Majelis Guru Besar Untirta, / Denis Asria /Kabar Bnaten. /Kabar Banten/Denis Asria

KABAR BANTEN - Universitas Sultan Ageng Tirtayasa (Untirta) menargetkan 80 guru besar dalam waktu 4 tahun.

Dengan bertambahnya jumlah guru besar, Untirta diharapkan dapat memperkuat kekuatan secara akademik dengan keilmuan yang beragam.

Bertambahnya guru besar Untirta
menjadi energi untuk terus bisa berkiprah melahirkan karya-karya intelektual.

Baca Juga: Bursa Pemilihan Rektor Untirta, Sejumlah Nama dari Internal Mencuat, Siapa Saja?

Ketua Majelis Guru Besar (MGB) Untirta Prof. Sholeh Hidayat mengatakan, guru besar merupakan jabatan tertinggi, maka diharapkan Guru Besar dapat melahirkan karya-karya intelektual.

"Kami berharap guru besar Untirta dapat melahirkan karya intelktual," kata Sholeh kepada Kabar Banten dalam pengkuhan 3 Guru Besar Untirta dari berbagai disiplin Ilmu, melalui hybrid, Ahad 5 Januari 2023.

Ia mengatakan, bertambahnya tiga guru besar Untirta yakni Prof. Dr. Yudi Juniardi, S.Pd., M.Pd dari bidang ilmu pendidikan Bahasa Inggris, kemudian Prof.Dr. Ir. Supriyanto,ST., M.Sc., IPM dari bidang ilmu Teknik Infromatika dan Prof. Dr. Suwaib Amiruddin, M.Si dari bidang ilmu sosial dan ilmu politik.

"Kami Majelis Guru Besar dan Rektor mendorong dosen memotivasi mereka untuk menjadi guru besar, dan terbukti untuk menjadi guru besar meningkat," ujarnya.

Ia menututkan, guru besar juga diharapkan dapat berkontribusi di masyarakat, baik itu dalam penelitian ataupun turut serta dalam pembangunan Banten.

"Ini salah satu untuk memotivasi dosen yang sudah memenuhi syarat untuk segera mengajukan usulan menjadi guru besar," tuturnya,

Sementara itu, Rektor Untirta Prof. Fatah Sulaiman mengatakan, Untirta menargetkan minimal 10 persen atau 80 guru besar dari total dosen yang dimiliki Untirta.

Diharapkan 4 tahun ke depan Untirta memiliki 80 guru besar.

"Sebagai guru besar punya tanggung jawab lebih tentu harus dibuktikan dengan melahirkan karya karya intelektual dan serta keteladanan," ujarnya.

Baca Juga: Pemilihan Rektor Untirta Masa Bakti 2023-2027: Ingatkan Calon, Ketua IKA Untirta Ungkap Harapannya

Prof. Suwaib Amiruddin saat ditemui mengatakan, pengukuhan guru besar merupakan jabatan fungsional tertinggi dalam karir sebagai dosen, sebagai dosen Untirta memberikan dukungan sampai bisa menjadi guru besar.

"Dari proses awal sampai turunnya Surat Keputusan menjadi guru besar dukungan Untirta sangat baik," katanya.***

Editor: Rifki Suharyadi


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah