Cegah Virus Corona, Untirta Terapkan Pembelajaran Jarak Jauh

- 15 Maret 2020, 18:45 WIB

SERANG, (KB).- Universitas Sultan Ageng Tirtayasa (Untirta) menerapkan pembelajaran jarak jauh atau online dalam kegiatan perkuliahan sebagai upaya pencegahan virus corona atau corona virus disease (Covid-19) yang semakin mengkhawatirkan akhir-akhir ini. Hal tersebut sesuai dengan surat edaran yang dikeluarkan oleh rektor Untirta.

“Semua kegiatan pembelajaran khususnya kegiatan perkuliahan dilakukan melalui perkuliahan jarak jauh atau perkuliahan online, perkuliahan model daring, ataupun penugasan di rumah. Berlaku selama 14 hari ke depan mulai Selasa 17 Maret hingga 3 April 2020,” ujar Rektor Untirta Fatah Sulaiman.

Ia menjelaskan, untuk kegiatan Ujian Tengah Semester (UTS) dilaksanakan dalam bentuk online, take home atau dalam bentuk penugasan di rumah. Kegiatan pembelajaran yang bersifat personal seperti halnya pembimbingan penelitian dan pembimbingan tugas akhir mahasiswa tetap dilakukan seperti biasa.

“Selain itu pelaksanaan kegiatan wisuda gelombang I yang sedianya akan dilaksanakan pada Sabtu 11 April dalam pertimbangan untuk ditunda. Kami masih melihat perkembangan dalam 14 hari ke depan,” ujar Fatah Sulaiman.

Ia mengatakan, untuk kegiatan Apel Kesadaran Nasional yang akan dilaksanakan pada Selasa (17/3/2020) ditiadakan. Pihaknya mengimbau kepada tenaga pendidik dan tenaga kependidikan untuk tetap hadir bekerja di kampus seperti biasa. Tidak hanya itu seluruh pimpinan Unit mulai Rektorat, Fakultas, Pascasarjana, lembaga, Unit Pelaksana Teknis (UPT) agar menjaga kebersihan dan kesehatan.

“Kami imbau untuk menyediakan sabun pencuci tangan dan hand sanitizer serta pembersih lainnya. Kemudian wajib melakukan kebersihan di lingkungan unit masing-masing secara rutin dan berkala agar lingkungan menjadi sehat,” ujar Fatah Sulaiman.

Selain itu, ia juga menganjurkan kepada sivitas akademika Untirta untuk selalu hidup sehat dan selalu mengikuti anjuran pemerintah terkait Covid-19.

“Berdoa dan mendekatkan diri kepada Allah Subhanallahu Wa Ta’ala (SWT) agar kita semua dibebaskan dari wabah Covid-19,” ujar Fatah Sualiman. (DE)*

Editor: Kabar Banten


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x