Dekan FISIP Untirta Prof. Sihabudin Maju Sebagai Calon Rektor Untirta, Ini Motivasinya

- 28 Maret 2023, 10:00 WIB
Prof. Sihabudin (kanan) saat menerima nomor pendaftaran yang diserahkan langsung Ketua Panitia Pemilihan Rektor Prof Suwaib (kiri) didampingi tim panitia, di Gedung Rektorat Untirta, Senin 27 Maret 2023.
Prof. Sihabudin (kanan) saat menerima nomor pendaftaran yang diserahkan langsung Ketua Panitia Pemilihan Rektor Prof Suwaib (kiri) didampingi tim panitia, di Gedung Rektorat Untirta, Senin 27 Maret 2023. /Kabar Banten/Denis Asria

KABAR BANTEN - Dekan Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FISIP) Universitas Sultan Ageng Tirtayasa (Untirta) Prof. Ahmad Sihabudin maju sebagai bakal Calon Rektor Untirta periode 2023-2027.

 

Keinginan Prof. Ahmad Sihabudin maju sebagai bakal Calon Rektor Untirta karena sudah cukup lama mengabdikan diri sebagai dosen selama 30 tahun.

Puluhan tahun mengabdi sebagai dosen menjadi dasar Prof. Ahmad Sihabudin melangkah lebih jauh, diharapkan dengan bekal yang dimilikinya tersebut bisa membawa Untirta lebih maju lagi.

Baca Juga: Profil Prof. Sihabudin, Bakal Calon Rektor Untirta Periode 2023-2027, Usung 3 Program Strategis

"30 tahun ini tentu sudah pernah dirasakan manis asam menjadi dosen, sehingga keinginan ini yang mendorong saya maju mendaftarkan diri sebagai calon rektor," kata Prof. Sihabudin kepada Kabar Banten, Selasa 28 Maret 2023.

Ia mengatakan, pengalaman mengajar itu dimulai dari perguruan tinggi swasta di Jakarta.

Kemudian mengabdi sebagai dosen di Untirta sejak 2003 sampai saat ini, sehingga ini menjadi bekal dirinya untuk maju sebagai bakal Calon Rektor Untirta periode 2023-2027.

"Tidak hanya menjadi dosen, saya juga menjabat sebagai Dekan, dan bergabung di LPPM Untirta pada 2011 mendapat gelar sebagai Guru Besar," katanya.

Halaman:

Editor: Rifki Suharyadi


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x