BI Sosialisasi Digital Ekonomi ke Mahasiswa Untirta

- 11 Agustus 2020, 14:00 WIB
/

 

KABAR BANTEN - Bank Indonesia (BI) Provinsi Banten menyosialisasikan digitalisasi ekonomi, kepada mahasiswa Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) Universitas Sultan Ageng Tirtayasa (Untirta).

Kegiatan tersebut dilakukan pada program BI Mengajar melalui virtual, Selasa (11/8/2020).

Asisten Gubernur Kepala Dapertemen Ragional Bank Indonesia Dwi Pranoto yang menjadi narasumber mengatakan, perkembangan digital ekonomi sekarang sudah mempengaruhi kehidupan masyarakat.

Selain itu juga ekonomi digital menjadi pertumbuhan ekonomi baru. Di era kenormalan baru tren digitalisasi menjadi kebutuhan yang tidak bisa dihindari. 

“Seperti yang kita lakukan berbelanja dalam transaksi menggunakan e money. Selain itu juga ekonomi digital juga sudah merambah ke bidang transportasi, finansial perbankan, agrikultur hingga tata kelola. Kami ingin mahasiswa juga berperan aktif untuk membangun digital platform,” kata Dwi kepada Kabar Banten.

Baca Juga: Melalui PSBI, Bank Indonesia Dorong Pembangunan di Provinsi Banten

Selain itu, ia mengatakan, pihaknya juga mengenalkan layanan yang dapat memberikan kemudahan dalam melakukan pembayaran, dengan metode QR Code Indonesia Standard (QRIS) kepada mahasiswa. QRIS diharapkan dapat mempercepat digitalisasi di masyarakat. 

“Masyarakat dapat memanfaatkan QRIS untuk bertransaksi, diharapkan transaksi menggunakan QRIS pembayaran bisa lebih efisien, inklusi keuangan di Indonesia lebih cepat, serta Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) bisa lebih maju, dan pada akhirnya bisa mendorong pertumbuhan ekonomi,” ujarnya.

Baca Juga: Untirta Siapkan Borang UI Green Metric World University Rangkings

Halaman:

Editor: Yandri Adiyanda


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x