Di Kelurahan Pancur, KKM 14 Uniba Lakukan Fooging

- 15 Agustus 2020, 11:46 WIB
KKM Kelompok 14 Uniba bersama petugas Puskesmas dan Pokdarwis Kampung Karang Asam, Kelurahan Pancur, Kota Serang bersiap melakukan fooging di lingkungan tempat tinggal warga, Jumat 14 Agustus 2020.*.
KKM Kelompok 14 Uniba bersama petugas Puskesmas dan Pokdarwis Kampung Karang Asam, Kelurahan Pancur, Kota Serang bersiap melakukan fooging di lingkungan tempat tinggal warga, Jumat 14 Agustus 2020.*. /Denis Asria/

KABAR BANTEN - Kuliah Kerja Mahasiswa (KKM) Kelompok 14 Universitas Bina Bangsa (Uniba) bekerjasama dengan Pusat Kesehatan Masyarakat (Puskesmas) Pancur dan Kelompok Sadar Wisata (Pokdarwis) melakukan kegiatan fogging atau pengasapan di lingkungan Kampung Karang Asem Kelurahan Pancur Kecamatan Taktakan, Kota Serang, Jumat 14 Agustus 2020. Kegiatan tersebut sebagai bentuk kepedulian terhadap masyarakat.

Ketua KKM Kelompok 14 Uniba, Rio Supriatna mengatakan, kegiatan yang dilakukan tersebut bekerjasama dengan Puskesmas dan Pokdarwis. Tujuannya untuk membantu masyarakat membersihkan lingkungan dari sarang nyamuk demam berdarah dengue (DBD). 

“Kami melakukan fogging di lingkungan warga diantaranya selokan dan rumah warga dengan insektisida menggunakan mesin pengasapan dengan dosis yang sudah ditentukan. Tujuannya agar dapat memutus mata rantai nyamuk dewasa berkembang biak,” kata Rio kepada Kabar Banten.

Baca Juga : KKM Uniba Diminta Edukasi Pencegahan Covid-19

Ia mengatakan, kegiatan tersebut sebagai bentuk kepedulian sosial terhadap kesehatan di lingkungan masyarakat di Kampung Karang Asam. Pihaknya berharap dengan fogging dapat memberantas jentik nyamuk aedes aegypti. Selain itu, pihaknya juga mengingatkan warga agar tidak menyimpan tampungan air yang dapat menjadi sarang nyamuk dan selalu menjaga kebersihan serta hidup sehat.

“Kami meminta kepada masyarakat di Kampung Karang Asam untuk menjaga kebersihan serta tidak menampung barang-barang bekas yang akan menimbulkan genangan air dan menjadi sarang jentik nyamuk. Dengan melakukan fogging diharapkan masyarakat bisa bebas dari demam berdarah,” ujar Rio.

Sementara itu, Ketua Pokdarwis yang juga Ketua Pemuda Kampung Karang Asam, Ridho Dinata mengatakan, pihaknya mengapresiasi kegiatan yang dilakukan oleh mahasiswa Uniba, kegiatan yang dilakukan dalam kuliah kerja mahasiswa tersebut diharapkan dapat memberikan manfaat kepada masyarakat agar sadar dan menjaga kebersihan di lingkungan sekitar.

“Adanya mahasiswa yang melakukan KKM dapat memberikan hal positif kepada masyarakat Kampung Karang Asam serta kepada masyarakat yang berada di lingkungan Kelurahan Pancur. Saya berharap apa yang sudah dilakukan rakan-rekan mahasiswa menjadi ladang amal kebaikan, sebab sebaik-baiknya manusia ialah yang bermanfaat bagi orang lain,” katanya.***

Editor: Kasiridho


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x