Kota Cilegon Tempati Urutan 3 Kategori Fiskal Kuat

5 Juni 2024, 08:06 WIB
Tabel data fiskal kuat dalam Apeksi ke 17 yang digelar di Kota Balikpapan, Selasa 4 Juni 2024. /Kominfo Cilegon/

KABAR BANTEN - Kota Cilegon menempati posisi ketiga kategori Fiskal Kuat. Hal itu terungkap dalam acara Rapat Kerja Nasional (Rakernas) Asosiasi Pemerintah Kota Seluruh Indonesia (APEKSI) ke-17.

Kegiatan yang digelar di Kota Balikpapan pada Selasa, 4 Juni 2024, tersebut dihadiri oleh Menteri Dalam Negeri Muhammad Tito Karnavian.

Tito mengumumkan Kota Cilegon berhasil menempati peringkat ketiga untuk kategori Fiskal Kuat.

Hal itu berdasarkan pengelompokan daerah dan berdasarkan kapasitas fiskal Kota Cilegon.

Baca Juga: Popda Banten 2024: Wali Kota Cilegon Helldy Agustian Janjikan Bonus Bagi Atlet Pelajar Berprestasi

"Kemendagri mengelompokkan daerah pada tiga kategori fiskal yakni, kuat, sedang, dan lemah. Daerah dengan fiskal kuat memiliki Pendapatan Asli Daerah (PAD) yang jauh lebih besar dibandingkan dengan dana pusat,” kata Tito Karnavian.

Ia menuturkan, fiskal sedang ditandai dengan PAD yang seimbang dengan dana pusat, sementara fiskal lemah memiliki PAD rendah dan sangat bergantung pada dana pusat.

Untuk daerah dengan PAD kuat, kata dia, biasanya memiliki inovasi dan kreativitas yang tinggi. Seperti Kota Semarang, Kota Surabaya, dan Kota Cilegon.

“Ketiga daerah tersebut memiliki kemampuan untuk meluncurkan berbagai program kreatif karena memiliki dukungan finansial yang memadai. Sebaliknya, daerah yang sangat bergantung pada pemerintah pusat seringkali menghabiskan PAD-nya untuk belanja pegawai dan tenaga honorer," ujarnya.

Terpisah, Wali Kota Cilegon Helldy Agustian mengungkapkan rasa bangganya atas pencapaiannya selama ini.

“Alhamdulillah, kabar baik ini menunjukkan bahwa Kota Cilegon berada di peringkat ketiga setelah Semarang dan Surabaya dalam kategori Fiskal Kuat. Ini menandakan bahwa keuangan kita sudah dalam kondisi yang baik. Dari kota-kota se-Indonesia, masuk tiga besar adalah pencapaian yang luar biasa," tuturnya.

Ia juga berharap dengan peringkat ketiga ini, Kota Cilegon dapat terus berinovasi dan berkreasi.

Baca Juga: Pemkot Cilegon Siapkan Gaji ke 13, Nilainya Capai Ratusan Miliar

Hal ini juga ucap dia, menjadi bukti keberhasilan pemerintah kota dalam mengelola keuangan daerah dengan baik.

Pihaknya akan mendorong pertumbuhan ekonomi melalui berbagai inovasi dan kreativitas.

"Harapan kami, Kota Cilegon mampu lebih berkreasi, berkreativitas, dan meningkatkan inovasi sebagaimana yang disampaikan oleh Pak Presiden dan Pak Kemendagri," ucapnya.***

Editor: Rifki Suharyadi

Tags

Terkini

Terpopuler