Tatu-Pandji Dapat Doa Ini dari Ulama dan Tokoh Masyarakat di Akhir Kampanye Pilkada Kabupaten Serang

- 5 Desember 2020, 22:36 WIB
Ratu Tatu Chasanah (Kiri)
Ratu Tatu Chasanah (Kiri) /

KABAR BANTEN - Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Serang Ratu Tatu Chasanah-Pandji Tirtayasa atau Tatu-Pandji mendapatkan doa dari sejumlah ulama dan tokoh masyarakat.

Doa tersebut disampaikan para ulama dan tokoh masyarakat saat Tatu-Pandji melakukan silaturahmi di akhir masa kampanye Pilkada Kabupaten Serang 2020.

Tatu menutup masa kampanye dengan bersilaturahmi ke masyarakat di Kecamatan Mancak, sementara Pandji di Kecamatan Cikande.

Baca Juga: Menaker Ida Fauziyah Ungkap Gejala Awal Terinfeksi Covid-19

Ulama Kecamatan Mancak, KH. Maksum mengatakan, Tatu-Pandji tidak sungkan mengakui kekurangan-kekurangannya selama menjadi pemimpin Kabupaten Serang.

"Sering sekali Ibu Tatu setiap ada pengajian memohon dibimbing para ulama. Kami tidak hanya membimbing, tetapi juga mendoakan agar cita-cita menyejahterakan masyarakat Kabupaten Serang terwujud,” ujarnya.

Selain itu, menurut KH. Maksum, Tatu-Pandji juga memiliki sopan santun dan dekat dengan para ulama.

Baca Juga: Dikembangkan Distanbun Lebak, Ini Dua Destinasi Wisata Baru di Kabupaten Lebak

“Punya perhatian khusus terhadap kegiatan keagamaan. Terus orangnya baik punya sopan santun dan kalau minta didoakan untuk keperluan apapun benar-benar mintanya. Kemudian kita para ulama dianggap sebagai orangtua," tuturnya.

Halaman:

Editor: Yomanti


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x