Membanggakan, Ikan Cumi Sotong Tangkapan Nelayan Pandeglang, Tembus Pasar Asia dan Eropa

- 7 Maret 2021, 11:45 WIB
Puluhan istri nelayan dan ibu rumah tangga tengah membersihkan ikan cumi sotong untuk ekspor ke Pasar Asia dan Eropa.
Puluhan istri nelayan dan ibu rumah tangga tengah membersihkan ikan cumi sotong untuk ekspor ke Pasar Asia dan Eropa. /Tangkapan layar akun Instagram, @perikanan_pandeglang)

KABAR BANTEN - Pandemi Covid-19 membawa berkah bagi nelayan Kabupaten Pandeglang karena hasil tangkapannya  tembus pasar Asia dan Eropa. Salah satu komoditasnya, yaitu ikan cumi sotong (ICS).

Keberhasilan nelayan dengan ikan cumi sotong yang dapat menembus pasar nasional dinisiasi oleh Encep Waas selaku Manajer Tempat Pelelangan Ikan (TPI) Desa Sidamukti, Kecamatan Sukaresmi, Kabupaten Pandeglang

"Sudah sebulan ini hasil tangkapan nelayan Sidamukti dan sekitarnya (ikan cumi sotong) diekspor ke Korea, Belanda dan Selandia Baru (New Zeland)," kata Manajer TPI Sidamukti Encep Waas yang dikutip KabarBanten.com dari akun Instagram, @perikanan_pandeglang, Minggu, 7 Maret 2021.

Baca Juga: Pandeglang Diselimuti Kabut Tebal

Menurutnya, di tengah di tengah Pandemi Covid-19 yang tak kunjung mereda, namun dapat mengekspor ikan. Salah satunya yaitu ikan cumi sotong.

"Bagi nelayan dan pengusaha ikan yang masih kesulitan menjual hasil tangkapan, silahkan bawa ke TPI Sidamukti. Kami siap membeli tak perlu jauh-jauh ke Jakarta kini sudah ada bandar ikan di Sidamukti," katanya.

Ia mengungkapkan, jenis ikan yang ditampung bukan hanya cumi tetapi semua jenis ikan hasil tangkapan.

"Kami tampung dengan harga oke pembayaran kontan," katanya.

Baca Juga: Temui Menteri PUPR di Bendungan Sindangheula, Irna Narulita Bawa Kabar Gembira Buat Warga Pandeglang

Halaman:

Editor: Maksuni Husen

Sumber: Instagram @movreview


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x