Anggaran Bantuan Benih Kedelai Sempat Terkena Refocusing, Ini Langkah Pemprov Banten Tekan Harga Kedelai

- 18 Maret 2021, 11:11 WIB
Ilustrasi kacang kedelai.
Ilustrasi kacang kedelai. / Pixabay

Namun pada 2020 ini, anggaran bantuan benih dan sarana produksi (saprodi) mengalami refocusing anggaran sehingga pencapaian produksi kedelai tahun 2020 sebagian besar berasal dari kegiatan swadaya petani.

Kenaikan harga kedelai saat ini karena suplay masih bergantung pada kedelai impor. Harga kedelai dunia sedang mengalami kenaikan sehingga Indonesia termasuk Banten terkena imbasnya.

Untuk itu dibutuhkan koordinasi semua pihak dalam meningkatkan penyerapan pasar terhadap produksi kedelai lokal. 

Baca Juga: Pandemi Covid-19, Lahan Produktif 1,8 Hektare di Kelapa Dua Tangerang Berikan Manfaat Bagi 17 KK

Menurut Agus, kualitas kedelai lokal sebenarnya lebih baik karena umumnya kedelai yang tersedia baru saja dipanen sehingga lebih segar. Sementara kedelai impor biasanya sudah disimpan bertahun-tahun. 

"Kedelai yang berukuran kecil sebenarnya lebih banyak mengandung protein dan rasanya lebih gurih. Selain itu, kedelai lokal merupakan kedelai asli hayati dan bukan kedelai transgenik seperti kedelai impor," ujarnya.

"Kedelai yang ditanam di negara-negara maju 80 persen adalah organisme yang telah dimodifikasi secara genetik (GMO)," ucapnya menambahkan. 

Selain itu, daya tarik lainnya untuk kedelai impor di kalangan pengusaha tahu tempe yaitu adanya keloggaran pembayaran dari pemasok kedelai impor. Lalu, harga kedelai impor lebih murah dibandingkan kedelai lokal. 

Baca Juga: Jadi Pusat Kuliner di Kota Serang, Anggaran Terpangkas, Gang Rendah Terancam Batal Dibangun

"Dengan kondisi ini diperlukan peran BUMD sebagai off taker kedelai yang dapat memutus rantai pasokan kedelai lokal sehingga harga kedelai lokal lebih bersaing di pasaran dan industri tahu tempe bisa diberikan keleluasaan pembayaran bahan baku seperti yang diberikan pemasok kedelai impor," tuturnya. 

Halaman:

Editor: Rifki Suharyadi


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah