Prediksi BMKG: Tangerang Raya dan Dua Kabupaten di Banten Waspada Hujan Lebat Disertai Angin Kencang

- 31 Maret 2021, 07:20 WIB
cuaca ekstrem ilustrasi
cuaca ekstrem ilustrasi /

KABAR BANTEN - Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) memprediksi hujan ekstrem  atau hujan lebat disertai angin kencang dan petir akan melanda Tangerang Raya dan 2 kabupaten di Banten, Rabu 31 Maret 2021.

BMKG menyebut daerah Tangerang Raya yakni Kabupaten Tangerang bagian selatan, Kota Tangerang, Kota Tangerang Selatan, Kabupaten Lebak, serta Kabupaten Pandeglang.

Di lima wilayah ini, BMKG memprediksi akan terjadi hujan lebat disertai angin kencang dan sambaran petir.

Baca Juga: Peringatan Dini BMKG: Waspada Hujan Ekstrem, Merata di 4 Kabupaten dan Kota di Banten

Berdasarkan laman resmi BMKG, pada Rabu 31 Maret 2021, seluruh wilayah Banten dalam kondisi berawan.

Sementara pada siang harinya, hujan diprediksi akan turun secara merata di daerah Banten.

Namun, 11 daerah di 5 kabupaten kota di Banten diprediksi mengalami hujan ekstrem.

Baca Juga: Sandi Dorong Dangdut Jadi Warisan Budaya Dunia, Rhoma Irama Siap Bertanggung Jawab, Ini Alasannya

Yakni, Bayah, Binuangeun, Carita, Gunung Kencana, Labuan, Malingping, Rangkasbitung, Kota Tangerang, Tigaraksa.

Halaman:

Editor: Maksuni Husen

Sumber: BMKG


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x