PAN Cilegon Buka Lelang Jabatan, Begini Figur Pengurus yang Dicari

- 7 April 2021, 09:13 WIB
Sejumlah calon pengurus DPD PAN Cilegon tengah menanda tangani Pakta Integritas di Sekretariat DPD PAN Cilegon, Selasa 6 April 2021 malam.
Sejumlah calon pengurus DPD PAN Cilegon tengah menanda tangani Pakta Integritas di Sekretariat DPD PAN Cilegon, Selasa 6 April 2021 malam. /Kabar Banten/Himawan Sutanto/


KABAR BANTEN- Sebanyak 50 kader DPD PAN Cilegon bakal mengikuti lelang jabatan untuk masuk menjadi kepengurusan organisasi parpol tersebut.

Hal itu terungkap dalam konsolidasi yang digelar di sekretariat DPD PAN Cilegon, Selasa 6 April 2021 malam.

Ketua DPD PAN Cilegon Alawi Mahmud mengatakan, tujuan lelang jabatan tersebut adalah untuk masuk di struktur organisasi sesuai dengan keahlian dan track record-nya berdasarkan sejumlah basic, diantaranya akademisi.

Baca Juga: PAN Kota Cilegon Beri Sinyal Gabung ke Pemerintahan Helldy-Sanuji, Tapi Ada Syaratnya

"Misalnya, pada bidang hukum, idealnya pengurus dengan latar belakang sarjana hukum. Pada bidang komunikasi, harus mempunyai latar belakang akademisi sarjana komunikasi dan lainnya, " katanya.

Dia mengatakan, untuk pengurus inti sudah terbentuk. Dimana posisi Sekretaris DPD PAN Cilegon adalah salah satu anggota DPRD Cilegon dari Fraksi PAN yakni Masduki.

Baca Juga: Pemilihan Sekretaris PAN Kota Cilegon Buntu, Penetapan Diundur Tiga Hari

Kemudian Bendahara Oji Armuji, sebagai Majelis Dewan Pertimbangan Partai  Bahri Syamsu Arief, Ketua Dewan Pakar Hasbudin dan Dewan Pembina Sukmayada Syibli.

"Untuk pengurus lainnya, kami menyiapkan formulir dan kader PAN Cilegon yang mau menjadi pengurus harus mengisi formulir tersebut. Selain itu juga calon pengurus harus menanda tangani pakta integritas, " ujarnya.

Baca Juga: Sisihkan 5 Kandidat Lain, Tokoh Ini Terpilih Sebagai Ketua PAN Kota Cilegon 2021-2026

Halaman:

Editor: Maksuni Husen


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x