SD dan SMP di Kabupaten Lebak Siap Belajar Tatap Muka, Dindik Minta Izin Orangtua 

- 8 April 2021, 21:40 WIB
Bupati Lebak Iti Octavia Jayabaya saat memberikan keterangan kepada awak media terkait pemberlakuan belajar tatap muka di sekolah, Selasa, 9 Maret 2021.
Bupati Lebak Iti Octavia Jayabaya saat memberikan keterangan kepada awak media terkait pemberlakuan belajar tatap muka di sekolah, Selasa, 9 Maret 2021. /Kabar Banten/Purnama Irawan

Lebih lanjut Wawan menegaskan, belajar tatap muka di sekolah dapat dilaksanakan dengan protokol kesehatan yang ketat. 

"Terkait belajar tatap muka di sekolah ini, sudah mulai disosialisasikan ke sekolah dan tengah meminta izin dari para orang tua murid," katanya.

Ketika orangtua murid memberikan izin maka belajar tatap muka di sekolah akan segera dilaksanakan. Dengan protokol kesehatan yang ketat.

"Namun, bilamana ada orangtua siswa yang merasa anaknya sudah nyaman dan aman dengan hanya mengikuti pelaksanaan pembelajaran secara daring maka diperbolehkan. Siswa bersangkutan nantinya mengikuti pembelajaran secara daring," katanya.

Baca Juga: Dindikbud Kabupaten Serang Persiapkan Belajar Tatap Muka

Terkait persiapan belajar tatap muka di sekolah ini, dari unsur tenaga pendidik atau guru saat ini sedang menjalani vaksinasi Covid-19. 

"Mudah-mudahan setelah vaksinasi dapat meningkatkan kekebalan atau imun tubuh pada guru dari Covid-19," katanya.

Wawan juga dengan dibukanya kembali sekolah dan dimulai belajar tatap muka di sekolah ini akan kembali meningkatkan semangat belajar dari para siswa-siswi yang sudah jenuh akan pembelajaran daring.

"belajar tatap muka di sekolah itu tentunya mengacu pada SKB, yang mengatur skenario tentang belajar tatap muka di sekolah di lingkungan sekolah," katanya.***

Halaman:

Editor: Kasiridho


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x