Angka Covid-19 Kembali Meningkat, TPU Jombang Kota Tangsel Hampir Penuh

- 24 Juni 2021, 19:36 WIB
Ilustrasi TPU khusus Covid-19
Ilustrasi TPU khusus Covid-19 /PMJNews/

KABAR BANTEN - Angka kematian karena Covid-19 di Kota Tangerang Selatan (Tangsel) juga ikut meningkat seiring dengan meningkatnya jumlah kasus.

Pemakaman khusus dengan protap khusus Covid-19 pun juga ikut naik jumlahnya. Hal ini dapat dilihat dari jenazah yang dimakamkan dengan protokol kesehatan di taman pemakaman umum atau TPU Jombang, Ciputat, Kota Tangsel.

Sejak Januari 2021 sampai 23 Juni 2021, sudah ada 497 jenazah pasien Covid-19 yang dimakamkan. Bahkan di bulan ini saja yang dimakamkan sebanyak 114 jenazah.

Sementara di bulan Maret 2020 hingga Desember 2020, tercatat 457 jenazah pasien Covid-19 yang dimakamkan dengan protokol kesehatan.

"Ada lonjakan sangat signifikan pasien Covid-19 yang meninggal dimakamkan di TPU tersebut, " ujar Kepala TPU Jombang Tabroni, Kamis, 24 Juni 2021.

Baca Juga: Kasus Covid-19 Melonjak, Kebutuhan Oksigen di RSUD Kota Tangerang Meningkat Tajam

Ia mengatakan pernah dalam satu hari pihaknya memakamkan 25 jenazah dan itu merupakan angka tertinggi yang dicatatkan petugas TPU Jombang selama pandemi Covid-19 melanda Kota Tangsel.

“25 jenazah yang dimakamkan sebagian besar tinggal di Kota Tangsel,” ucap Tabroni.

Menurut dia, jumlah jenazah pasien Covid-19 yang dimakamkan di TPU Jombang meningkat signifikan sejak awal Juni 2021.

Halaman:

Editor: Kasiridho


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x