PPKM Darurat dan Bakti Bhayangkara, Polsek Purwakarta Polres Cilegon Lakukan Bakti Sosial

- 13 Juli 2021, 14:01 WIB
Kapolsek Purwakarta Polres Cilegon Iptu Atep Mulyana saat membagikan sembako dalam rangka Bakti Bhayangkara di salah satu posko PPKM, Selasa 13 Juli 2021.
Kapolsek Purwakarta Polres Cilegon Iptu Atep Mulyana saat membagikan sembako dalam rangka Bakti Bhayangkara di salah satu posko PPKM, Selasa 13 Juli 2021. /Kabar Banten /Himawan Sutanto

KABAR BANTEN - Dalam rangka Bakti Sosial Bhayangkara dan PPKM Darurat, Polres Cilegon melaksanakan pembagian paket Sembako secara serentak tidak terkecuali Polsek Purwakarta, Selasa 13 Juli 2021.

Kapolsek Purwakarta Iptu Atep Mulyana mengatakan, bhakti sosial tersebut dalam rangka Bakti Bhayangkara dan atas perintah Kapolres Cilegon AKBP Sigit Haryono, dirinya diperintah untuk mendistribusian bantuan sosial Bhayangkara untuk negeri berupa beras, Telur, mie instan kepada warga yang terdampak dengan Covid 19.

“Kami diperintahkan oleh Kapolres Cilegon, dalam rangka Bakti Bhayangkara dan PPKM Darurat, untuk membagikan bantuan sosial ini kepada masyarakat dlingkungan Kecamatan Purwakarta,”katanya.

PolBaca Juga: Datangi Polres Cilegon, Wali Kota Cilegon Helldy Agustian Laporkan Seorang Netizen

Dia mengatakan, penyaluran sembako tersebut dapat mengurangi beban masyarakat yang terdampak wabah Covid-19.

“Dan kegiatan ini dilaksanakan sebagai wujud kehadiran Polri di tengah- tengah masyarakat yang membutuhkan uluran tangan dan membantu beban mereka yang kesulitan untuk mendapatkan sembako tersebut, “ujarnya.

Sementara itu, Paur Humas Polres Cilegon Iptu Sigit Dharmawan mengatakan, selain Polsek Purwakarta, pihaknya juga menyalurkan bantuan kepada masyarakat Anyer juga polsek lainnya.

“Kami juga menyalurkan bantuan kepada Polsek Anyer, Pulomerak, Bojonegara, Cinangka dan juga Polsek Cibeber untuk membagikan kepada warga korban terdampak Covid-19.tuturnya.

Ia menambahkan, ada sekitar 60 paket yang diberikan Polres Cilegon untuk disalurkan melalui jajaran seluruh Polsek yang ada diwilayah hukum Polres Cilegon.

Halaman:

Editor: Yandri Adiyanda


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x