Pemkot Tangsel Klaim Penerapan PPKM Darurat Efektif

- 15 Juli 2021, 19:58 WIB
Ilustrasi jaga jarak. Pemkot Tangsel mengklaim bahwa PPKM Darurat di Kota Tangsel efektif
Ilustrasi jaga jarak. Pemkot Tangsel mengklaim bahwa PPKM Darurat di Kota Tangsel efektif /

KABAR BANTEN - Wali Kota Tangerang Selatan Benyamin Davnie mengklaim bahwa penerapan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat atau PPKM Darurat di Kota Tangsel sudah berjalan secara efektif.

"Ya efektif. Bayangin itu, kalau tidak ada PPKM Darurat di Kota Tangsel sudah berapa," kata Benyamin kepada awak media, Rabu, 14 Juli 2021.

Menurut dia, hal itu salah satunya dapat dilihat dari tingkat mobilitas masyarakat di Kota Tangsel yang kini terpantau sudah menurun selama PPKM Darurat.

Bahkan atas penurunan mobilitas masyarakat selama masa PPKM Darurat ini, Pemkot Tangsel menerima apresiasi langsung dari Menteri Koordinator (Menko) Bidang Kemaritiman dan Investasi, Luhut Binsar Pandjaitan.

"Ya memang Kota Tangsel itu baik, yang kuning tingkat mobilitasnya walaupun masih 25,1 persen kalau tidak salah. Yang lain itu merah di bawah Kota Tangsel," tuturnya.

Baca Juga: PPKM Darurat di Kota Tangerang dan Tangsel, Takbiran dan Sholat Idul Adha 1442 H Ditiadakan

Namun demikian, Benyamin mengakui masih adanya pelonjakan kasus penularan Covid-19 di wilayahnya.

"Karena pola penyebaran penularan sekarang dari orang ke orang dan jarak berdekatan ini cukup bahaya. Makanya kami gencarkan penegakkan protokol kesehatan dan vaksinasi," terangnya.

Melalui laman resminya, Dinas Kesehatan Kota Tangerang Selatan mencatat untuk hari ini saja, terjadi penambahan sebanyak 485 pasien yang terkonfirmasi positif Covid-19.

Halaman:

Editor: Kasiridho


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x