Telah Berpulang Gubernur DKI Jakarta 1992-1997, Tokoh Pendirian Provinsi Banten, Suryadi Sudirja Tutup Usia

- 3 Agustus 2021, 14:48 WIB
PB Mathlaul Anwar sampaikan duka atas meninggalnya Suryadi Sudirja.
PB Mathlaul Anwar sampaikan duka atas meninggalnya Suryadi Sudirja. /dok. Mathlaul Anwar

KABAR BANTEN - Innalillahi Wainailaihi Rojiun. Telah berpulang  Gubernur DKI Jakarta periode 1992–1997, Suryadi Sudirja, salah satu tokoh penting dalam pendirian Provinsi Banten yang saat itu menjabat Menteri Dalam Negeri atau Mendagri.

Gubernur DKI Jakarta era Presiden Soharto, Suryadi Sudirdja menghembuskan nafas terakhirnya di usia , di RS. Mayapada Jakarta karena sakit, pada Selasa, 3 Agustus 2021 sekitar  pada pukul 10.35 WIB.

Kabar duka atas meninggalnya Suryadi Sudirja diterima seorang tokoh pendiri Provinsi Banten, KH. Embay Mulya Syarief, yang menerima informasi langsung dari pihak keluarga.

Baca Juga: Mengenang Irsyad Djuwaeli: Tokoh Pendirian Provinsi Banten, Ini Kiprahnya dalam Sejarah Perjuangan

“Telah berpulang ke Rahmatullah orang tua, kakak kami tercinta mantan Gubernur DKI Jakarta, mantan Menteri Dalam Negeri,  H. Surjadi Soedirdja bin Achmad Soedirdja,” kata KH. Embay Mulya Syarief, kepada kabarbanten.pikiran-rakyat.com.

KH. Embay Mulya Syarief yang kini menjabat Ketua Umum Pengurus BeEsar Mathlaul Anwar, memohon dimaafkan segala kesalahan dan khilaf almarhum Suryadi Sudirja. Bagi kelaurga yang ditinggalkan, dia juga meminta didoakan diber ketabahan.

Selain berduka, Embay sangat kehilangan sosok putra daerah Banten yang dinilainya memiliki banyak jasanya. Almarhum merupakan salah satu putra terbaik Banten yang mencapai Jenderal bintang empat di TNI AD.

“Sangat disiplin, jujur dan tegas serta teguh dalam prinsip. Pada saat pembentukan Provinsi Banten, almarhum sedang menjabat Menteri Dalam Negeri, setelah menjabat Gubernur DKI Jakarta,” katanya.

Suryadi Sudirja juga sangat perhatian keapda kampung halamannya di Catang, Kecamatan Pamarayan Kabupaten Serang. Saat itu, almarhum yang menjabat Pangdam Jaya, membangun mesjid dan memperbaiki jalan di desanya tersebut.

Halaman:

Editor: Yadi Jayasantika


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x