Kemenkumham Klaim Telah Anggarkan Renovasi Lapas Kelas 1 Tangerang

- 16 September 2021, 13:39 WIB
Kondisi bangunan terbakar
Kondisi bangunan terbakar /Kabar Banten/Dewi Agustini

KABAR BANTEN - Blok C2 Lapas Kelas 1 Tangerang yang terbakar pada Rabu, 8 September 2021 lalu, mulai direnovasi. Hal tersebut harus disegerakan lantaran kapasitas tampung lapas yang over atau melebihi kapasitas.

"Sudah diproses, tentunya agak menunggu karena kan sebelumnya bangunan tersebut di police line untuk penyelidikan dari kepolisian," ungkap Kepala Bagian Humas dan Protokol Direktorat Jenderal Pemasyarakatan, Rika Aprianti, Kamis, 16 September 2021.

Namun, sebelum pembangunan dikerjakan, tim dari Dirjen Pas akan melakukan berbagai analisa atau asesment terkait pembangunan tersebut.

Baca Juga: Bertambah Lagi, Total 48 Orang Meninggal Akibat Kebakaran Lapas Kelas 1 Tangerang

Pasalnya, blok C2 tersebut akan dibangun total, mengingat kerusakannya yang parah akibat kebakaran tersebut.

"Tim sudah bekerja dan ada beberapa orang terlibat untuk asessement dan analisa tentang renovasi Blok C2. Makanya, segera mungkin Blok C2 ini dapat dipergunakan kembali," tutur Rika.

Termasuk soal penganggaran, Rika mengaku pihaknya sudah menganggarkan biaya renovasi total untuk blok yang terbakar tersebut. Namun, Rika enggan menyebutkan berapa totalnya.

Baca Juga: Kenang Korban Kebakaran, Petugas dan WBP Lapas Kelas 1 Tangerang Tabur Bunga

"Sudah dianggarkan untuk renovasi total," katanya.

Halaman:

Editor: Yandri Adiyanda


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x