Sasar Buruh di Kabupaten Serang, Polres Serang Gelar Vaksinasi Massal, Kapolda Banten: Peserta Antusias

- 16 Februari 2022, 19:38 WIB
Kapolda Banten Irjen Pol Rudy Heriyanto meninjau vaksinasi booster Covid 19 yang digelar Polres Serang di Modern Cikande, Kabupaten Serang, Rabu 16 Februari 2022.
Kapolda Banten Irjen Pol Rudy Heriyanto meninjau vaksinasi booster Covid 19 yang digelar Polres Serang di Modern Cikande, Kabupaten Serang, Rabu 16 Februari 2022. /Dokumen Polres Serang

KABAR BANTEN - Kapolda Banten Irjen Pol Rudy Heriyanto meninjau pelaksanaan vaksinasi booster Covid 19 yang digelar Polres Serang di Hotel Swiss Bell Inn, di Kawasan Industri Modern Cikande, Kabupaten Serang, Rabu 16 Februari 2022.

Kegiatan vaksinasi massal booster Covid 19 ini digelar serentak di seluruh Indonesia dalam rangka percepatan menuju Herd Immunity Nasional.

Sasaran vaksinasi booster Covid 19 ini adalah komunitas buruh dan masyarakat di wilayah Serang Timur.

Kapolda Banten Irjen Pol Rudy Heriyanto menjelaskan, pelaksanaan vaksinasi booster Covid 19 serentak ini merupakan tindak lanjut dari arahan Presiden RI agar mencapai target 70 persen vaksinasi.

Hal tersebut, kata Kapolda Banten, guna terbentuknya Herd Immunity untuk mengantisipasi penyebaran Covid 19 varian Omicron.

"Rekan buruh nampaknya antusias untuk mendapatkan vaksinasi booster," ujar Irjen Pol Rudy Heriyanto.

Kapolda Banten menjelaskan, kegiatan vaksinasi serentak juga dilaksakan oleh seluruh Polda di seluruh Indonesia.

"Dalam kegiatan ini juga digelar zoom meeting vaksinasi booster Covid 19 massal serentak yang dipimpin langsung oleh Kapolri Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo dan diikuti Polda seluruh Indonesia," ujar Irjen Pol Rudy Heriyanto.

Baca Juga: Naik Tipe, Polres Serang Kota Jadi Polresta Serang Kota, Dipimpin Polisi Berpangkat Kombes

Halaman:

Editor: Kasiridho


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x