Pemkot Cilegon Gelar Mudik Gratis 2023, Berikut Syarat Pendaftaran, Jadwal Pemberangkatan hingga Tujuannya

- 2 April 2023, 19:53 WIB
Ilustrasi syarat pendaftaran dan jadwal pemberangkatan serta tujuan mudik gratis 2023 yang digelar Pemkot Cilegon.
Ilustrasi syarat pendaftaran dan jadwal pemberangkatan serta tujuan mudik gratis 2023 yang digelar Pemkot Cilegon. /Kabar Banten

KABAR BANTEN - Pemerintah Kota atau Pemkot Cilegon menggelar mudik gratis 2023 dengan menyiapkan puluhan unit bus dengan kuota minimal mencapai 1.000 orang.

 

Kuota mudik gratis 2023 tersebut jumlahnya naik dibanding mudik gratis tahun lalu yang digelar Pemkot Cilegon.

“Naik ya jumlahnya dibanding tahun lalu. Ada sekitar 20 bus, dengan isi kapasitas sekitar 1 bus untuk 50 penumpang. Jadi, minimal 1.000 orang," kata Wali Kota Cilegon Helldy Agustian terkait program mudik gratis 2023 yang digelar Pemkot Cilegon.

Ia menuturkan, pihaknya akan bekerja sama dengan sejumlah industri di Kota Cilegon. Sementara pendaftaran mudik gratis dibuka pada 11 April 2023 dengan jadwal keberangkatan dimulai pada 19 April 2023.

“Intinya adalah kami ingin kerjasama dengan seluruh perusahaan yang ada di Kota Cilegon untuk dapat berbagi dengan masyarakat Kota Cilegon,” ujarnya.

 

Persyaratan yang harus dipenuhi calon pemudik, kata Helldy Agustian, yaitu cukup melampirkan satu fotokopi kartu tanda penduduk (KTP) berdomisili Kota Cilegon.

“Pendaftaran semuanya nanti di Pemda, di radio Mandiri FM. Pendaftaran tadi kita lihat schedulenya tanggal 11 April sudah dibuka, untuk masyarakat Cilegon,” tuturnya.

Sementara itu, Kepala Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Cilegon Joko Purwanto menyatakan, pada program mudik gratis 2023 ini menyediakan tujuan wilayah-wilayah yang ada di Jawa Barat, Jawa Tengah, Jawa Timur, hingga Sumatera.

“Tahun 2022 lalu, ada 11 bus dengan 475 orang yang ikut mudik. Dan trayek yang ada hanya wilayah Jawa, sekarang ada penambahan yakni wilayah Sumatera,” ucapnya.

 

Pemerintah Kota Cilegon, kata dia, tidak menyiapkan anggaran, namun pihaknya mengaku optimis program Mudik lebaran 2023 dengan kuota dan bus yang ditargetkan dapat tercapai.

“Kami optimis tercapai, kan maksimal 30 bus minimal 20 unit bus. Kami akan segera bersurat kepada pihak-pihak industri, mudah-mudahan ada respon yang baik,” ungkapnya.***

 

Editor: Kasiridho


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x