Pilkada Kota Cilegon 2020, Umar Barmawi Minta Kader PKB Pasang Bendera PAS

- 9 Agustus 2020, 19:56 WIB
Umar Barmawi
Umar Barmawi /

KABAR BANTEN - Sekretaris DPW PKB Banten Umar Barmawi meminta agar seluruh kader PKB Cilegon memasang bendera, atribut Pasangan Ati-Sokhidin (PAS) dirumahnya masing-masing. Hal itu dikatakannya saat menyampaikan orasi pada deklarasi PAS di hotel Grand Mangku Putra Cilegon, Ahad 9 Agustus 2020.

“Berdasarkan instruksi Ketua DPW PKB Banten, kader PKB di Cilegon agar memasang atribut PAS di rumah masing-masing. Karena atribut tersebut sebagai salah satu alat pemenangan PAS yang didukung oleh PKB dan partai koalisi lainnya,” katanya.

Baca Juga : Deklarasi PAS, Edi Ariadi : Saya Ingin Sukses Cilegon Tak Boleh Henti

Dia mengatakan, kader PKB wajib memenangkan PAS, karena sesuai penyampaian visi dan misi saat penjaringan di DPW PKB Banten, visi dan misi mereka sangat bagus dan jelas. Di antaranya siap menyejahterakan guru madrasah, dekat dengan ulama dan membantu pondok pesantren yang ada di Kota Cilegon.

“Ini yang kami dukung dengan visi dan misi sesuai fatsun PKB, yang dekat dengan ulama dan para kyai. PAS harus menang dan kader PKB harus mengawal pada 9 Desember mendatang,” ujarnya.

Hadir pada deklarasi tersebut Sekretaris DPD I Golkar Banten Bahrul Ulum, Ketua DPW Nasdem Edi Ariadi, Anggota DPRD Banten Fraksi Gerindra Syihabudin Sidik, sejumlah anggota DPRD Partai Koalisi Golkar, Gerindra, Nasdem dan PKB serta ratusan relawan dan simpatisan partai koalisi.***

Editor: Kasiridho


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x